SEMARAK KEMERIAHAN ASPHA (AKUNTANSI SYARIAH PUNYA HAJAT) 2018

Sukoharjo – Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Syariah (HMJ AKS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta pada tahun 2018 berkesempatan mengadakan kegiatan ASHPA1.0 (Akuntansi Syariah Punya Hajat). ASHPA merupakan serangkaian acara yang diadakan oleh HMJ AKS. Serangkaian kegiatan tersebut yaitu ada AGT (Akuntansi Got Talent), LCC (Lomba Cerdas Cermat), LKTI (Lomba Karya Tulis Ilmiah), Seminar Nasional, Olimpiade Akuntansi SMA/K Sederajat Jateng dan DIY serta Akuntansi Berbagi. Kegiatan ini berlangsung selama satu pekan mulai tanggal 12-18 November 2018. Ashpa dilaksanakan sebagai penyelenggaraan program kerja terakhir di periode kepengurusan HMJ AKS 2018 guna untuk menggali bakat mahasiswa dan mencari bibit unggul di bidang akuntansi.

Kegiatan yang ada di dalam ASHPA ini sebagian besar diperuntukkan sebagai wadah bagi mahasiswa akuntansi syariah  FEBI IAIN Surakarta dan untuk mahasiswa luar bahkan untuk masyarakat luar. Dengan tujuan memperkenalkan bahwa di IAIN Surakarta khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam terdapat jurusan Akuntansi Syariah. Untuk kegiatan Akuntansi Got Talent (AGT), Lomba Cerdas Cermat (LCC) dan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) merupakan kegiatan yang diadakan oleh HMJ AKS dan dikhususkan untuk mahasiswa Akuntansi Syariah FEBI IAIN Surakarta semester 1-5. Sedangkan kegiatan Seminar Nasional diselenggarakan untuk umum baik mahasiswa FEBI itu sendiri, mahasiswa fakultas lain yang ada di IAIN Surakarta dan bahkan untuk mahasiswa dari kampus lain di luar kampus IAIN Surakarta.

Seminar Nasional ini mengangkat tema “Sharia Accounting: Policies, Challenge and It’s Opportunities in 4th Industrial Revolution”. Pembicara di Seminar Nasional ini adalah Bapak Suwarno, M.Ak., Ak., CA., CIBA dari IAI  dan Ibu Retnia Wulandari dari OJK dengan dimoderatori oleh Bapak Usnan, SEI., MEI selaku dosen AKS di IAIN Surakarta. Kemudian ada juga Olimpiade Akuntansi yang dikhususkan untuk siswa siswi yang bersekolah di SMK/Sederajat. Olimpiade ini diselenggarakan tingkat Jawa Tengah dan DIY. Di penghujung acara ada akuntansi berbagi. Di program kerja HMJ AKS ini para pengurus HMJ AKS turun ke masyarakat secara langsung. Akuntansi Berbagi kali ini dilaksanakan di Panti Asuhan Darul Ihsan Gonilan Kartasura. (arum,arian)

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]