Kegiatan Terkini

Edukasi Keuangan Keluarga di Masa New Normal, Dosen FEBI IAIN Surakarta Jalin Kerjasama dengan Organisasi Wanita Kab. Boyolali

FEBI News| Pandemi covid-19 di tahun 2020 telah memberikan dampak yang sangat signifikan terhadap berbagai lini kehiduhan masyarakat dari mulai sektor kesehatan, pendidikan, sosial, bahkan sudah berdampak ke sektor ekonomi masyarakat secara umum, dan pada khususnya sektor ekonomi keluarga. Banyaknya pemutusan hubungan kerja (PHK) di berbagai bidang kerja dan naiknya harga bahan pokok turut menambah penderitaan kehidupan perekonomian keluarga. Tidak sedikit keluarga yang mengakui bahwa pendapatan keluarga menurun drastis semenjak adanya pandemi virus corona menyebar, dan ditambah pengeluaran keluarga yang malah membengkak naik.

Dengan adanya fenomena di atas, maka diperlukan strategi keluarga untuk bisa “bertahan hidup” mencukupi kebutuhan keluarga sehari-hari secara efektif dan efisien, agar tidak ada terjadi pemborosan pengeluaran keluarga dan prioritas pemenuhan kebutuhan keluarga yang biasanya diatur oleh ibu rumah tangga. Setelah adanya kebijakan pemerintah tentang era new normal sekarang ini, menuntut terutama bagi ibu rumah tangga untuk bisa mengatur keuangan keluarga agar bisa memenuhi kebutuhan keluarga sehari-hari. Ibu rumah tangga harus pandai memilah milih mana kira-kira kebutuhan keluarga yang harus diprioritaskan demi menjaga sustainaibilitas kehidupan keluarga. Selain itu ibu rumah tangga juga dituntut bisa mengatur anggaran keluarga termasuk di dalamnya pemasukan dan pengeluaran keluarga agar sesuai anggaran yang diprioritaskan.

Oleh karena itu pada tanggal 07 Juli 2020 bertempat di Desa Pomah, Randusari, Teras, Boyolali, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Surakarta Taufiq Wijaya S.H.I., M.S.I, melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat dengan tema “Peran Ibu Rumah Tangga Dalam Mengatur Keuangan Keluarga di Era New Normal” dengan Narasumber Ibu Nuraini Budi Astuti S.Ag selaku Ketua Gerakan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Boyolali yang merangkap sebagai Pimpinan ‘Aisyiyah Kabupaten Boyolali di Bidang Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) didampingi moderator Ibu Sri Sundari. Pembicara berikan edukasi serta tips dan trik bagaimana setiap ibu rumah tangga mampu mengatur keuangan keluarga, sehingga bisa bertahan dan bahkan meningkat kan kondisi ekonomi di masa new normal ini. (TW)

FEBI News

Tim Official Berita FEBI IAIN Surakarta @2020

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]