FEBI News| Laboratorium Kewirausahaan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta telah meresmikan pelaksanaan Festival Bazar Syariah FEBI 2021 bertajuk “To Raise The Spirit of Sharia Digpreneurs with Halal Product in Digital Era” selama seminggu, yaitu pada tanggal 20-26 Juni 2021. Acara digelar Pada hari Sabtu (19/6) melalui media zoom meeting dan streaming youtube FEBITv.
Meskipun digelar secara virtual, para peserta sangat berantusias untuk mengikuti acara ini. Terbukti dengan hadirnya kurang lebih 260 mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta semester 6, baik dari prodi Akuntansi Syariah, Perbankan Syariah, maupun Manajemen Bisnis Syariah.
Diawali dengan sambutan dari Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Bapak Dr. M. Rahmawan Arifin, S.E., M.Si., Festival Bazar Syariah FEBI 2021 resmi dibuka. “Inti dari kewirausaahaan pada tahun kedua di FEBI ialah Anda harus mulai belajar mandiri, tahun ketiga Anda harus mulai full mandiri, tahun keempat Anda benar-benar mandiri. FBS merupakan salah satu media untuk belajar bisnis dan belajar mandiri sekecil apapun usaha atau bisnisnya,” ujar beliau untuk memotivasi peserta FBS. Kemudian dilanjut dengan sambutan dari Ibu Septi Kurnia Prastiwi, SE. MM., selaku Kepala Laboratorium Kewirausahaan FEBI. Beliau menyampaikan bahwa, “Kekayaan yang hakiki di dalam FBS ini adalah pengalaman, profitnya adalah bonus. Jadi, para mahasiswa bisa mendapatkan keduanya.” Adapun sambutan terakhir disampaikan oleh Wahyu Aji Pamungkas, selaku ketua panitia FBS FEBI 2021, yang memberikan motivasi bagi para peserta untuk berproses dan belajar bersama pada event FBS FEBI 2021 ini.
Acara ditutup dengan dilakukannya ceremonial pembukaan FBS FEBI 2021 dengan diambilnya salah satu produk peserta pada website www.kiosjuara.com. Pelaksanaan event Festival Bazar Syariah FEBI Tahun 2021 ini, diharapkan dapat membangkitkan semangat para peserta sebagai sarana belajar dan berproses untuk mengembangkan skill dan kreativitas dalam menjalankan bisnis produk-produk halal dengan memanfaatkan platform digital yang telah menjadi trend bisnis di masa kini.
Redaktur : Annisa Fitri Marhamah/ KJF
5