Kegiatan Terkini

Hari Santri Nasional 2021: FEBI-HEBITREN-Pegadaian Syariah kuatkan Digital Marketing di Pesantren Ad-Dhuhaa

FEBI News | Bertepatan dengan Hari Santri Nasional, Jum’at (22/10/2021) tim Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta lakukan kegiatan edukasi digital marketing di Pondok Pesantren Ad-Dhuhaa Gentan Sukoharjo. Kegiatan ini dalam rangka program kolaborasi peningkatan Ekonomi dan Bisnis Pesantren yang dilakukan beberapa lembaga, yaitu Himpunan Ekonomi dan Bisnis Pesantren (HEBITREN) Solo Raya, FEBI UIN Raden Mas Said dan Pegadaian Syariah Surakarta.

Kegiatan ini menghadirkan Ketua HEBITREN Solo Raya Kiai MIftahul Huda, S.Ag, ustadz Heru Utomo, M.Pd selaku pimpinan Pondok Ad-Dhuhaa, serta Fauzi selaku kepala Pegadaian Solo. Tim Dosen dari FEBI adalah Asep Maulana Rohimat, M.S.I, Moh. Irsyad, Lc. ME, serta Lailaturahmah, SE. Dengan moderator seorang Alulmni FEBI sekaligus pemilik bisnis kuliner yaitu Khomarudin Ahmad, ME. Hadir pula  puluhan peserta yang berasal dari para santriwan dan asatidz pondok.

Ustadz Heru Utomo, M.Pd sebagai pimpinan pondok pesantren Ad-Dhuhaa menyambut baik agenda kegiatan ini, bahkan meminta kepada FEBI UIN RM Said untuk menjadwalkan pelatihan intensif bagi  para santri dalam bidang digital marketing, branding, dan digitalisasi program-program pondok lainnya. Menurutnya, santri saat ini harus mempunyai kemampuan digital untuk dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Ketua HEBITREN Surakarta Kiai Miftahul Huda menguatkan motivasi kepada para santri agar cakap secara akademik berupa pandai ngaji, baca kitab, pandai secara spiritual dengan mengamalkan ibadah, dzikir, dan pandai secara entrepreneurship yaitu semangat berwirausaha sejak muda, “jangan ada rasa malu jika ingin menjadi pedagang sukses” pungkasnya.

Sebagai pembicara terakhir dari Pegadaian,   menyampaikan materi tentang pentingnya tabungan emas dan potensi bank sampah yang bisa dikelola oleh santri dan pesantren. Semua bisnis tersebut bisa dikelola menggunakan aplikasi digital yaitu pegadaian digital. Jika sudah menggunakan aplikasi ini, maka akan banyak keuntungan didapat oleh santri. “Santri Harus Kaya, Santri Siaga Jiwa Raga”

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]