Surakarta, 13 Januari 2025 – Dalam rangka memastikan kualitas pelaksanaan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta, Puspa Novita Sari, M.M. dan Kisti Nur Aliyah, M.E, selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) di FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi di PT Bengawan Inti Kharisma Solo Grand Mall. Kegiatan ini bertujuan untuk menilai sejauh mana mahasiswa yang sedang menjalani PPL di Solo Grand Mall telah mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama perkuliahan, serta memberikan umpan balik yang konstruktif bagi pengembangan mereka ke depan.
Monitoring dan evaluasi yang dilaksanakan pada 13 Januari 2025 ini dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan dari UIN Raden Mas Said Surakarta, perwakilan PT Bengawan Inti Kharisma Solo Grand Mall, serta mahasiswa peserta PPL. Acara ini dilaksanakan untuk mengukur pencapaian mahasiswa selama menjalani PPL di Solo Grand Mall, sekaligus memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berdiskusi langsung dengan dosen pembimbing dan pengelola perusahaan terkait pengalaman mereka.
Dalam sambutannya, Puspa Novita Sari, M.M, dosen pembimbing lapangan dari UIN Raden Mas Said Surakarta, menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan PPL ini adalah untuk mempersiapkan mahasiswa dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang nyata. “Melalui PPL, mahasiswa diharapkan dapat mengembangkan keterampilan profesional yang tidak hanya terbatas pada teori, tetapi juga mampu beradaptasi dengan dinamika industri yang sesungguhnya,” ujarnya.
Ibu Anastasia Dian W, selaku Staff HRD PT Bengawan Inti Kharisma Solo Grand Mall, menyambut baik pelaksanaan monitoring ini. “Kami sangat mengapresiasi antusiasme dan inisiatif yang ditunjukkan oleh mahasiswa PPL selama berada di Solo Grand Mall. Kami berharap pengalaman yang mereka dapatkan di sini dapat menjadi modal penting dalam menghadapi tantangan di dunia industri, dan kami selalu siap memberikan bimbingan agar mereka dapat berkembang lebih baik lagi”. Selama PPL, mahasiswa dari UIN Raden Mas Said Surakarta terlibat dalam berbagai aspek operasional yang ada di Solo Grand Mall, seperti manajemen event, pemasaran, hingga pelayanan pelanggan. Mereka juga diberi kesempatan untuk berkontribusi dalam beberapa event yang sedang berlangsung di pusat perbelanjaan tersebut, yang memberikan wawasan langsung tentang dunia bisnis ritel dan pengelolaan mal.
Pada sesi evaluasi, mahasiswa diberikan kesempatan untuk mempresentasikan hasil kerja mereka di hadapan para pengelola PT Bengawan Inti Kharisma serta dosen pembimbing. Dalam kesempatan tersebut, para mahasiswa juga mendapatkan berbagai masukan yang sangat berguna untuk pengembangan diri dan karir mereka di masa depan. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat kerjasama antara UIN Raden Mas Said Surakarta dengan dunia industri, serta memberikan kontribusi positif bagi pengembangan sumber daya manusia yang kompeten di bidangnya.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment