Gambar WhatsApp 2025-01-30 pukul 13.59.13_e1d36386

FEBI UIN Raden Mas Said Matangkan Program Inkubasi Bisnis Mahasiswa

Surkoharjo, 30 Januari 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar Review Konsep Program Inkubasi Bisnis Mahasiswa di Pendapi Mangkunegaran. Acara ini bertujuan untuk memperkuat sistem pendampingan bisnis bagi mahasiswa agar lebih siap menghadapi dunia kewirausahaan dengan konsep yang matang dan berbasis ekonomi syariah.

Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, yang memimpin jalannya diskusi, menekankan bahwa program ini merupakan langkah strategis dalam mencetak wirausahawan muda berbasis syariah. “Mahasiswa harus diberikan ekosistem bisnis yang mendukung, mulai dari mentoring, pembinaan, hingga akses pendanaan. Dengan begitu, mereka bisa belajar langsung dari praktik nyata, bukan hanya teori di kelas,” ujarnya.

Diskusi ini membahas berbagai aspek penting, seperti strategi pendampingan, skema pembiayaan, serta model bisnis berkelanjutan. Para dosen pengampu mata kuliah Studi Kelayakan Bisnis dan Kewirausahaan Islam, bersama konsultan bisnis, turut memberikan masukan agar program inkubasi ini lebih efektif dalam membangun mindset kewirausahaan mahasiswa.

Dengan adanya review ini, FEBI UIN Raden Mas Said semakin optimis dalam menciptakan ekosistem kewirausahaan yang inovatif dan berbasis syariah. Program Inkubasi Bisnis Mahasiswa ini diharapkan menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan ide bisnis mereka dengan bimbingan para ahli, sehingga dapat melahirkan wirausahawan muda yang kompetitif dan berdaya saing tinggi.

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment