Surakarta, 22 April 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menerima kunjungan audiensi dan silaturahmi dari Presidium Nasional Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FOSSEI), Sidiq Dwi Prasetyo, bersama rombongan, dalam rangka persiapan agenda Rapat Kerja Nasional (Rakernas) FOSSEI 2025 yang akan digelar di kampus UIN Raden Mas Said Surakarta.
Audiensi ini berlangsung di Ruang Rapat Terbatas FEBI dan disambut secara resmi oleh Rizky Nur Ayuningtyas Putri, S.E., M.E.I., Sekretaris Jurusan Ekonomi dan Perbankan Syariah FEBI UIN RMS Surakarta, didampingi oleh para pengurus FRESH (Forum Ekonomi Syariah) sebagai tuan rumah sekaligus bagian dari jaringan FOSSEI di tingkat kampus.
Dalam forum ini, FOSSEI menyampaikan apresiasi atas dukungan dan kesiapan FEBI sebagai mitra strategis dalam penyelenggaraan Rakernas. Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi mahasiswa ekonomi Islam dari seluruh Indonesia untuk merumuskan arah gerakan, memperkuat sinergi, serta membangun kontribusi nyata dalam pengembangan ekonomi Islam yang inklusif dan berkelanjutan.
Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FOSSEI) merupakan wadah pergerakan mahasiswa ekonomi Islam dari berbagai kampus di Indonesia yang memiliki semangat membumikan nilai-nilai Islam dalam dunia ekonomi. Melalui silaturahmi ini, diharapkan hubungan antara institusi akademik dan gerakan mahasiswa semakin erat, mendorong lahirnya inovasi dan pemikiran yang solutif bagi pengembangan ekonomi syariah di Indonesia.