Surakarta, 14 Februari 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menunjukkan komitmen kuat dalam pengembangan ekonomi syariah dengan mengajukan borang akreditasi untuk Program Studi (Prodi) Ekonomi Syariah. Acara pengajuan borang ini dilaksanakan di Ruang Rapat Pimpinan FEBI dan dihadiri oleh jajaran pimpinan fakultas, khususnya dari Jurusan Ekonomi dan Perbankan Syariah. Dipimpin langsung oleh Kaprodi Ekonomi Syariah, Moh. Rifqi Khairul Umam, SE, MM, acara ini menjadi momen penting bagi Prodi Ekonomi Syariah yang baru berusia dua tahun sejak dibuka pada 2023.
Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., AWP, dalam sambutannya menegaskan bahwa langkah ini sejalan dengan visi UIN Raden Mas Said Surakarta sebagai kampus kebudayaan berbasis ekonomi halal. “Pengajuan borang akreditasi ini bukan sekadar formalitas, melainkan bagian dari upaya serius FEBI untuk membangun rekognisi dan kualitas pendidikan yang berstandar nasional. Prodi Ekonomi Syariah hadir sebagai jawaban atas kebutuhan industri halal yang terus berkembang,” ujar Prof. Rahmawan.
Meskipun Prodi Ekonomi Syariah belum meluluskan mahasiswanya, dokumen yang disiapkan untuk akreditasi telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Hal ini menunjukkan kesiapan dan keseriusan FEBI dalam memastikan kualitas pendidikan yang diberikan. Proses akreditasi ini juga menjadi langkah strategis untuk memperkuat posisi UIN Raden Mas Said Surakarta sebagai pusat pengembangan ekonomi syariah di Indonesia.
Acara ditutup dengan seremoni penekanan tombol submit dokumen borang oleh perwakilan mahasiswa Ekonomi Syariah, simbolisasi partisipasi aktif mahasiswa dalam proses pengembangan prodi. Dengan langkah ini, FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta berharap dapat memperoleh pengakuan nasional dan internasional, sekaligus memperkuat kontribusinya dalam membangun ekonomi halal yang berkelanjutan.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment