Surakarta, Sabtu (12 April 2025) — Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Surakarta menegaskan komitmennya untuk menjadi pelopor gerakan ekonomi syariah berbasis digital melalui penguatan peran Bidang Komunikasi, Literasi, dan Transformasi Digital (Komlitdigi) yang telah menggelar Rapat Kerja MES Surakarta pada hari ini (12 April 2025). Bertempat di Plaza BDA (BPRS Dana Amanah) Laweyan Surakarta.
Dibentuk dengan semangat pembaruan dan adaptasi terhadap era teknologi, Bidang Komlitdigi hadir sebagai tulang punggung komunikasi strategis dan edukasi publik MES Surakarta. Bidang ini diketuai oleh Zahra Noor Eriza, S.I.Kom., M.M. (Founder SPEAKING.id), dengan wakil ketua Faisal Fathoni, SAkt (Smart Sultan Properti), serta melibatkan sejumlah profesional dan akademisi lintas sektor, Nova Milyard (MTA), Dr. Budi Santoso (Dosen Komunikasi Universitas Muhammadiyah Surakarta), Nieldya Nofandrilla, SE, MA (Dosen Komunikasi Universitas Muhammadiyah Surakarta), Putri Permatasari Husa, SE, MBuss (Pengusaha), Asep Maulana Rohimat, MSi (FEBI UIN Reden Mas Said), dan Upik Ratnawati, SH, MKn (Notaris).
Program kerja Bidang Komlitdigi terbagi dalam tiga pilar utama: Komunikasi dan Branding, Literasi Ekonomi Syariah, dan Transformasi Digital.
Dalam aspek komunikasi dan branding, MES Surakarta akan menghadirkan konten reguler berupa carousel edukatif, reels, kutipan tokoh, dan publikasi kegiatan melalui Instagram @mes.surakarta. Selain itu, akan diluncurkan podcast “Ngobrol Ekonomi Syariah”, talkshow radio, serta blog yang memuat berita terkini dan e-book terbitan MES Surakarta.
Untuk meningkatkan literasi, program Syariah Muda Berdaya akan menggandeng sekolah, kampus, dan komunitas dalam menyosialisasikan gaya hidup halal dan prinsip ekonomi syariah. Penerbitan e-book edukatif dengan tema “Panduan UMKM Halal untuk Pemula” dan “Mengenal Investasi Syariah & Gaya Hidup Halal” juga akan menjadi bagian dari agenda kerja.
Sementara dalam aspek transformasi digital, MES Surakarta akan menyelenggarakan pelatihan digital untuk UMKM Syariah dengan materi seperti digital marketing, desain konten promosi, dan pemanfaatan tools AI bagi pelaku usaha. Program ini diharapkan dapat menjawab tantangan rendahnya adopsi teknologi digital di kalangan pelaku ekonomi syariah.
Melalui program-program inovatif tersebut, Bidang Komlitdigi optimis membawa MES Surakarta menjadi tren setter dalam transformasi digital ekonomi syariah di tingkat lokal maupun nasional. Dengan dukungan penuh dari para pengurus muda, akademisi, dan komunitas, Surakarta bersiap menjadi pusat gerakan ekonomi syariah digital yang modern dan berdampak luas.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment