Surakarta, 6 Mei 2025 — Unjuk Gigi Inovasi Ekonomi Halal Digital dari FRESH Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta sukses menggelar acara puncak International Competition for Islamic Students (ICIS) 2025.
Kompetisi ini diperuntukkan bagi mahasiswa UIN Raden Mas Said. Tujuannya adalah untuk mendorong inovasi dan penguatan kapasitas akademik dan tercermin dari MES.
Acara dimulai dengan Grand Opening. Peresmian dilakukan oleh Ibu Rizky Ayuningtyas, S.E., M.E., selaku Pembina FRESH FEBI 2025.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan sesi presentasi karya dari 10 tim finalis. Para peserta memaparkan esai dan poster yang mengangkat ide-ide segar tentang ekonomi halal digital.
Tema besar ICIS 2025 adalah “Transforming the Global Halal Value Chain with Digital Innovation and Sustainable Islamic Economy”. Tema ini mengajak mahasiswa untuk menjawab tantangan ekonomi syariah di era digital dan berkelanjutan.
Selain itu, acara ini menghadirkan dewan juri dari berbagai instansi di Kota Surakarta. Mereka menilai presentasi berdasarkan orisinalitas ide, relevansi, dan dampak solusi yang ditawarkan.
Dibaca : KSPM Tunjukkan Rasa Syukur dan Kebersamaan Warnai Peringatan Milad Ke-10
Masing-masing tim membawa topik yang unik. Beberapa membahas teknologi blockchain dalam sertifikasi halal, sementara lainnya mengusulkan platform digital berbasis syariah.
Sesi tanya jawab berlangsung aktif. Peserta menunjukkan pemahaman mendalam serta sikap kritis terhadap isu-isu ekonomi Islam.
Kemudian, acara ditutup dengan pemberian penghargaan kepada para pemenang. Penampilan dari pengurus FRESH menambah semarak suasana penutupan.
Sebagai hasilnya dan penutup, ICIS 2025 menjadi lebih dari sekadar kompetisi. Ini adalah wadah yang mempertemukan semangat, ilmu, dan aksi nyata mahasiswa dalam membangun ekonomi Islam yang inklusif dan berdaya saing.



Berita Terkait:
- JADWAL UJIAN SEMINAR PROPOSAL DAN SKRIPSI PRODI PERBANKAN SYARIAH TANGGAL 14 DAN 16 MEI 2025 PERIODE 2
- Escition 2025 sebagai Ajang Adu Wawasan Investasi SyariahSurakarta, 9 Mei 2025 — Escition 2025 sebagai Arena Adu Wawasan, bahwa… Read more: Escition 2025 sebagai Ajang Adu Wawasan Investasi Syariah
- Strategi Transformatif Laboratorium FEBI Menuju Pusat Inovasi BisnisSurakarta, 8 Mei 2025 — Kegiatan strategi arah baru menuju pusat binsis… Read more: Strategi Transformatif Laboratorium FEBI Menuju Pusat Inovasi Bisnis
- Global Sharia Banking Workshop 2025 Temukan Solusi dan Eksplorasi Manajemen Risiko di Era KrisisSukoharjo, 8 Mei 2025 — Temukan Solusi dan Eksplorasi Manajemen Himpunan Mahasiswa… Read more: Global Sharia Banking Workshop 2025 Temukan Solusi dan Eksplorasi Manajemen Risiko di Era Krisis
- KSPM Tunjukkan Rasa Syukur dan Kebersamaan Warnai Peringatan Milad Ke-10Sukoharjo, 7 Mei 2025 — KSPM gelar rasa syukur dan kebersamaan puncak… Read more: KSPM Tunjukkan Rasa Syukur dan Kebersamaan Warnai Peringatan Milad Ke-10