Program Sosial Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah

[smartslider3 slider=9]

 

FEBI News | Bertepatan dengan perayaan Hari Raya Idul Adha 1440 H yang jatuh pada tanggal 11 Agustus 2019, mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah bersama Himpunan Mahasiwa Jurusan (HMJ) Perbankan Syariah melaksanakan ibadah qurban. Program tersebut merupakan inisiasi dari Jurusan Perbankan Syariah, termasuk dari Bp. Budi Sukardi, S.E.I, M.S.I., selaku Ketua Jurusan Perbankan Syariah, sebagai program sosial mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah.
Dengan dimulainya tabungan qurban mahasiswa pada bulan Februari 2019, mahasiswa jurusan Perbankan Syariah mengumpulkan dana untuk berqurban melalui tabungan qurban mahasiswa yang di kelola oleh HMJ Perbankan Syariah, tepatnya oleh Divisi Keagamaan. Program tabungan qurban mahasiswa dilaksanakan dengan mengumpulkan dana dari mahasiswa Perbankan Syariah melalui koordinator kelas yang ditunjuk oleh HMJ Perbankan Syariah. Mahasiswa mengumpulkan dana sesuai dengan kesepakatan yang telah di buat.
Sejak dirilisnya tabungan qurban mahasiswa sampai dengan pelaksanaan qurban, sudah terkumpul dana sejumlah Rp. 24.746.500, yang kemudian oleh HMJ Perbankan Syariah direalisasikan dengan membeli hewan qurban sebanyak 1 ekor sapi. Hewan qurban tersebut disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan daging hewan qurban, yaitu Masjid Al-Amin (Semagar, Balong, Jenawi, Karanganyar).
Jurusan Perbankan Syariah memiliki harapan bahwa program tabungan qurban mahasiswa dapat melatih kepedulian mahasiswa untuk masyarakat sekitar. Diharapkan untuk kedepannya program tabungan qurban mahasiswa ini dapat terus dilaksanakan, sehingga dapat dijadikan program sosial yang rutin diadakan setiap tahun atas nama mahasiswa jurusan perbankan syariah. (Divisi Keagamaan/HMJ Perbankan Syariah)

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]