Kegiatan

Terbukti Menjadi Tim Solid, Mahasiswa PPL mendapatkan Apresiasi dari Baperlitbang Karanganyar

FEBI News| Karanganyar, (25 Januari 2024) – Program Pengalaman Lapangan di Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan (Baperlitbang) Kabupaten Karanganyar telah dilakukan pada hari Kamis, 25 Januari 2024.

Kegiatan ini dipandu oleh Dosen Pembimbing Lapangan Ade Setiawan, M.Ak, CRA, CRP, CIAP, yang memberikan arahan dan bimbingan kepada mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta.

Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Baperlitbang Karanganyar, Joko Tri Suseno, ST, MT, yang menyampaikan sambutannya. Ia menyatakan bahwa kehadiran mahasiswa di tempat kerja merupakan aspek penting dalam mengembangkan keterampilan dan kerjasama tim. “Mahasiswa perlu aktif dalam berbagai kegiatan di kantor, dan PPL merupakan salah satu cara untuk meningkatkan keterampilan serta meningkatkan kerjasama tim dalam mencapai keberhasilan organisasi,” ujar Joko Tri Suseno.

Sekretaris Baperlitbang juga menjelaskan bahwa keberhasilan organisasi tidak hanya tergantung pada pengetahuan akademis, melainkan juga pada kemampuan adaptasi dan kerja sama tim yang baik. “Kami apresiasi mahasiwa PPL FEBI. Dengan PPL, mahasiswa dapat terlibat langsung dalam dinamika pekerjaan di lapangan, sehingga dapat memperkaya pengalaman dan pengetahuan mereka,” tambahnya.

Joko Tri Suseno juga memberikan penghargaan kepada mahasiswa yang telah mengikuti PPL, dan menjelaskan bahwa bagi mahasiswa yang berminat, pintu selalu terbuka untuk kembali melakukan PPL di Baperlitbang Karanganyar pada tahun-tahun mendatang. “Kami mepersilakan jika ada mahasiswa yang akan PPL lagi di tempat kami. Ini adalah kesempatan untuk terus mengasah kemampuan dan meningkatkan kualitas diri,” tutupnya.

Kegiatan penarikan PPL ini diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi mahasiswa, memberikan wawasan lapangan, serta meningkatkan keterampilan dan ketangguhan mereka dalam menghadapi dunia kerja yang sebenarnya.

FEBI News

Tim Official Berita FEBI IAIN Surakarta @2020

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]