FEBI UIN Surakarta dan Ponpes Sayang Ibu Lombok: Kolaborasi untuk Pendidikan dan Pengabdian

Lombok- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta memperkuat langkah pengabdian kepada masyarakat dengan menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) bersama Pondok Pesantren (Ponpes) Sayang Ibu di Lombok pada Senin,16 Desember 2024. Kesepakatan ini mencakup program student mobility bagi dosen dan mahasiswa FEBI, menandai komitmen bersama dalam pemberdayaan pendidikan berbasis nilai-nilai Islam.

Dalam sambutannya, Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., menyampaikan apresiasi atas kerja sama strategis ini. “Kami sangat bangga dapat bermitra dengan Ponpes Sayang Ibu, sebuah lembaga yang dikenal dengan inovasi dalam mengintegrasikan pendidikan agama dan keterampilan hidup. Kolaborasi ini diharapkan mampu memberikan pengalaman belajar kontekstual bagi mahasiswa sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi pemberdayaan santri dan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Kunjungan diawali dengan pemaparan oleh Pimpinan Ponpes, Al Ustadz Dr. Jamaludin Abdullah, M.Ed, tentang sejarah dan inovasi pesantren, termasuk program unggulan kewirausahaan berbasis nilai-nilai Islam yang relevan dengan kebutuhan era digital. Diskusi produktif antara delegasi FEBI dan pihak pesantren membahas pengembangan kurikulum, strategi pengelolaan santri, hingga tantangan global yang dihadapi lembaga pendidikan Islam.

Delegasi FEBI juga diajak berkeliling melihat fasilitas pesantren, seperti asrama, ruang kelas, dan area pelatihan. Mahasiswa FEBI nantinya akan terlibat langsung dalam kegiatan pengabdian masyarakat, mendukung berbagai program kewirausahaan dan pendidikan di pesantren.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan ramah tamah, menandai awal kolaborasi yang diharapkan dapat memberikan dampak positif, baik bagi FEBI maupun Ponpes Sayang Ibu, dalam membangun generasi unggul yang berdaya saing global tanpa melupakan akar nilai Islam.

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment