Gelar Video Competition Hmps Pbs Fokus Kembangkan Islamic Banking berbasis Digital kepada Masyarakat Umum

FEBI NEWS| Himpunan Mahasiswa Perbankan Syariah (HMPS PBS) FEBI IAIN Surakarta telah berhasil menyelenggarakan acara Islamic Banking Art Video Competition atau lebih dikenal dengan singkatan IBAVICOM. Acara tersebut merupakan bagian dari serangkaian agenda dalam IB Fair 5.0 dengan konsep perlombaan video. Acara yang berlangsung dengan mengangkat tema “Tetap Kreatif dan Inovatif Sebagai Refleksi Cinta Terhadap Program Studi” ternyata telah berlangsung tepatnya pada 23 – 28 November 2020 lalu, mulai dari pendaftaran, pengumpulan karya, hingga pengumuman pemenang. Selain itu, IBAVICOM juga mewajibkan seluruh kelas PBS semester 1 – 5 untuk turut berpartisipasi mengikuti perlombaan tersebut.

Beragam kreatifitas dan kompetitif mahasiswa PBS mewarnai kelangsungan acara tersebut. Bahkan setiap karyanya wajib diunggah dalam akun Instagram maupun youtube masing – masing peserta. Disamping itu, sesuai dengan tema yang diangkat, acara ini tentunya sangat bermanfaat bagi mahasiswa PBS khususnya guna mengasah skill, meningkatkan kreatifitas hingga bahkan menumbuhkan sikap kompetitif, begitulah cara HMPS PBS dalam mewadahi mahasiswanya untuk tetap berprestasi dan produktif meski dimasa pandemi. Melalui serangkaian penjurian yang cukup panjang, tepatnya pada tanggal 28 November 2020, pengumuman pemenang IBAVICOM pun berlangsung, hingga didapat Juara I yang berhasil diraih oleh Kelas PBS 5F kemudian Juara II berhasil diraih oleh Kelas PBS 5B. diperolehnya pemenang tersebut sekaligus menutup rangkaian keseruan acara IBAVICOM yang bermanfaat tersebut.

Redaktur: Ajeng/KJF

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment