Kunjungan Pustakawan FEBI ke Pameran Kearsiapan Se-Jawa Tengah 2024, menggali Inspirasi Manajemen Literasi

FEBI News- Surakarta (10//2024) Pameran Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah mengusung tema “Best For The Future: Otentik, Reflektif, Edukatif, Inspiratif” yang berlangsung pada 10 – 12 Juni 2024 bertempat di Graha Wisata Niaga Surakarta. Acara ini juga didukung dengan berbagai macam kegiatan seperti: bazar buku, fashion show, talk show, lomba mewarnai, entertainment, dll. Jam kunjung dari pukul 09.00 sampai pukul 21.00.

Pameran ini diikuti oleh beberapa Dinas Perpustakaan dan Kearsipan se-Jateng. Memiliki kekhasan disetiap boothnya mulai dari kabupaten Sukoharjo, Magelang, Cilacap, Salatiga, dan beberapa daerah lainnya, dihias seindah dan serapi mungkin, sehingga para pengunjung dari berbagai sekolah se-Surakarta antusias untuk mendaftarkan diri sebagai pengunjung dari tiap stand yang ada. Dalam kesempatan ini pengelola perpustakaan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Farah Nilawati menghadiri acara ini untuk mendapatkan pengalaman dan mengetahui perkembangan seputar kearsipan dan perpustakaan. Kearsipan dan perpustakaan memiliki peran penting dalam mengelola ilmu pengetahuan. Hal ini dikarenakan kedua hal tersebut sebagai upaya dokumentasi informasi yang diatur secara sistemik, teratur dan terencana. Sehingga pengelolaan yang baik akan memudahkan proses pencarian informasi bagi kebutuhan para penggunanya atau pemustaka.

Pada instansi pemerintah maupun non pemerintahan, memerlukan ilmu literasi. Dunia akademik melalui institusi perguruan tinggi juga penting dalam pengelolaan kearsipan dan juga perpustakaan. Terlebih selain terkait proses belajar-mengajar di ruang kuliah, ilmu pengetahuan banyak terdapat pada buku-buku di perpustakaan kampus. Sehingga kampanye kesadaran literasi menjadi tanggung jawab bersama untuk terus digelorakan terutama pada generasi muda. Di sisi lain, perkembangan teknologi turut membawa perubahan pada perlunya pemahaman pada literasi digital. Kesemuanya menjadi keniscayaan dan patut mendapat perhatian bagi mewujudnya generasi Indonesia yang cemerlang di masa depan. #Salam literasi

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment