FEBI News| Surabaya, (18/11/2023) Lima mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta turut menyumbang literasi akademik melalui prosiding konferensi internasional yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Jember, yaitu The 4th International Conference on Social Science, Humanity and Public Health (ICoSHIP). Dengan, mengusung tema “Enhancing a Sustainable Future in The Fields of Social Sciences, Humanities, and Public Health”, konferensi tersebut diselenggarakan secara hybrid (offline dan online) pada 18-19 November 2023. Penyelenggaraan konferensi secara offline bertempat di JW Marriott Hotel Surabaya, sedangkan bagi presenter online dapat mengikuti rangkaian acara melalui YouTube dan Zoom Meeting.
Mengutip dari sambutan yang disampaikan oleh Rektor Politeknik Negeri Jember, Saiful Anwar, S.TP, M.P. mengatakan ”Kita juga harus menyadari pentingnya memahami perilaku manusia, masyarakat, dan budaya dalam membentuk pendekatan kita terhadap pembangunan berkelanjutan. Melalui penelitian, pendidikan, dan pembuatan kebijakan, kita dapat mengatasi tantangan-tantangan kompleks yang kita hadapi.”. Hal tersebut menjadi motivasi bagi kelima mahasiswa FEBI dalam mengikuti konferensi internasional tersebut.
Hafsyahda Gustiani, Afif Maulana, Galuh Eka, Adelia Syafira, dan Syifa Khoirunnisa merupakan mahasiswa prodi MBS, masing-masing menulis paper dengan sub tema ekonomi untuk kemudian dipresentasikan melalui Zoom Meeting. Komite konferensi memberikan waktu 7 menit bagi presenter untuk memaparkan paper, ditambah 10 menit sesi tanya jawab untuk lima presenter dalam satu waktu. Selain itu, dengan mengikuti prosiding konferensi internasional dapat dijadikan mahasiswa FEBI sebagai syarat kelulusan.
Sebagai informasi tambahan, selain dengan menulis skripsi, mahasiswa dapat memilih jalur kelulusan yang telah ditetapkan oleh fakultas. Jalur lain tersebut diantaranya, penulisan artikel/jurnal, prosiding konferensi internasional, dan proyek bisnis. Untuk jalur prosiding konferensi internasional baru ditetapkan pada tahun ini. Harapannya, makin banyak mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta sadar dan giat untuk menyusun artikel/jurnal sebagai bentuk kontribusi di bidang akademik.

Add a Comment
You must be logged in to post a comment