Selasa, 23 April 2019, HMJ Akuntansi Syariah 2019 menyelenggarakan acara One Day With Skripsi dengan mengusung tema Script is Easy. One Day With Skripsi ini merupakan salah satu perogram kerja HMJ AKS 2019 divisi Accounting Education, yang bertujuan untuk membantu para mahasiswa Akuntansi Syariah semester atas sebagai bekal untuk menyusun skripsi dan menambah pengetahuan tentang penyusunan skripsi serta memberikan gambaran tentang proses penyusunan skripsi. Acara ini dimulai pada pukul 08.30 WIB bertempat di ruang baca FEBI IAIN Surakarta dan dibuka oleh MC dari pengurus HMJ AKS 2019 sendiri yaitu Yusuf Lutfi Ramadhan. Acara dibuka dengan serangkaian acara seperti pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Satria Dwi Nugroho dan kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua panitia yaitu Bayu Pamungkas dan ketua umum HMJ AKS 2019 yaitu Muhammad Ajitutuko. Acara ini dipandu oleh seorang moderator yaitu Kadiv Accounting Education, Ahmad Pauyan, dengan jumlah peserta yang ikut 17 orang.
Pada acara intinya, dipaparkan materi tentang skripsi dan pokok-pokok penyusunan skripsi oleh Kajur AKS yaitu bu Marita Kusuma Wardani, kemudian dilanjutkan dengan berbagi pengalaman penyusunan skripsi oleh salah satu dosen AKS yaitu bu Devi Narulitasari. Acara berlangsung dengan lancar, para peserta terlihat antusias dalam memperhatikan dan mendengarkan materi yang dijelaskan oleh pembicara. Dengan adanya acara One Day With Skripsi ini diharapkan mahasiswa Akuntansi Syariah semester atas dapat mempersiapkan dirinya guna penyusunan skripsi kelak. Semoga acara ini bisa terus dilaksanakan guna mempersiapkan para mahasiswa Akuntansi Syariah dalam penyusunan skripsi. Mohon do’a dan dukungannya selalu demi Akuntansi Syariah yang lebih baik. One Day With Skripsi. Script is Easy. HMJ Akuntansi Syariah 2019. Kooperatif, Amanah dan Toleran. Hidup Mahasiswa! (Puspita Dewi Cahyani)
Add a Comment
You must be logged in to post a comment