Prodi Baru yang Ditunggu-tunggu! Prodi Bisnis Digital Resmi Diajukan

Sukoharjo, (26 November 2024) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta melakukan submit dokumen borang Program Studi (Prodi) Bisnis Digital melalui platform SIAGA Direktorat Kelembagaan Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi. Momentum ini menjadi tonggak penting dalam upaya pengembangan FEBI sebagai fakultas yang responsif terhadap kebutuhan era digital.

Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, menyampaikan harapannya atas langkah strategis ini. Menurutnya, Prodi Bisnis Digital diharapkan menjadi salah satu prodi unggulan yang dapat membanggakan UIN Raden Mas Said Surakarta. “Prodi ini diharapkan menjawab kebutuhan para stakeholders dan mampu menciptakan lulusan yang kompeten dalam menghadapi tantangan ekonomi digital. Untuk itu, kami akan mempersiapkan strategi pasar yang matang serta sarana dan prasarana yang memadai,” ujarnya.

Prof. Rahmawan juga memberikan apresiasi kepada tim perumus dokumen pembukaan prodi baru, yang dipimpin oleh Puspa Novita Sari, M.M., beserta rekan-rekannya. “Saya berharap tim tetap solid dalam menyelesaikan seluruh tahapan hingga nanti Prodi Bisnis Digital bisa beroperasi secara penuh,” tambahnya.

Dengan submit dokumen ini, FEBI menunjukkan komitmennya dalam menjawab tantangan perkembangan teknologi dan kebutuhan dunia kerja. Langkah ini diharapkan menjadi awal dari proses yang sukses untuk menghasilkan Prodi Bisnis Digital yang mampu berkontribusi signifikan terhadap perkembangan ekonomi berbasis digital di Indonesia.

Proses selanjutnya akan melibatkan berbagai tahapan evaluasi dan verifikasi oleh pihak terkait. FEBI optimis bahwa Prodi Bisnis Digital akan segera terwujud dan menjadi pionir dalam pengembangan ekonomi digital berbasis nilai-nilai Islam di tingkat nasional maupun internasional.

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment