FEBI News| Surakarta—Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta kembali menggelar kegiatan Penelaahan Rencana Estimasi Pendapatan PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak) Fakultas dan Pascasarjana Tahun Anggaran 2026, yang mencakup sumber pendapatan dari Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan non-UKT, pada Rabu, 23 Oktober 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., Wakil Dekan II Dr. Indah Piliyanti, Kepala Bagian Tata Usaha Siti Mukodimah, SH., serta tim operator anggaran. Dalam kesempatan tersebut, FEBI memaparkan target Pendapatan Badan Layanan Umum (BLU) untuk tahun 2026, dengan fokus pada pengoptimalan sumber pendapatan fakultas untuk mendukung kegiatan akademik, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, dalam sambutannya, menekankan pentingnya evaluasi dan perencanaan anggaran yang matang agar target pendapatan BLU dapat tercapai secara optimal. “FEBI berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan akademik dan memberikan kontribusi nyata melalui pengelolaan dana BLU yang transparan dan akuntabel,” ujar Rahmawan.
Dr. Indah Piliyanti, Wakil Dekan II, menambahkan bahwa estimasi pendapatan dari berbagai sektor, baik dari UKT maupun non-UKT, akan disesuaikan dengan kebutuhan dan prioritas program-program fakultas. “Perencanaan anggaran ini adalah langkah strategis untuk memastikan keberlanjutan program-program pengembangan fakultas di tahun-tahun mendatang,” jelasnya.
Melalui kegiatan ini, FEBI berharap dapat terus meningkatkan kinerja keuangan serta memberikan kontribusi yang lebih besar bagi UIN Raden Mas Said Surakarta dalam pencapaian target pendapatan BLU tahun 2026.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment