Kegiatan Terkini

“Trik Jitu Memikat HRD di Era Revolusi Industri 4.0”

Kegiatan Career Development Programme (CDP) telah terselenggara pada hari Jumat tanggal 29 Maret 2019 yang bertempat di aula gedung Fakultas Adab dan Budaya (FAB) lantai 4. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh calon wisudawan yang berasal dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBI) Islam IAIN Surakarta, tidak kurang dari 200 peserta hadir dalam acara tersebut. Kegiatan ini ditujukan bagi calon wisudawan sebagai bekal terakhir mahasiswa selama menempuh pendidikan di FEBI IAIN Surakarta.

Kegiatan CDP kali ini mengusung tema “Trik Jitu Memikat HRD di Era Revolusi Industri 4.0” dengan narasumber I.P Dedy Kurniawan Cahyadi, S.E. Pembicara adalah Recruitment Section Head, Human Capital Group, Mandiri Syariah. Dengan pengalaman dan keahlian di bidang perekrutan pegawai, dipandang sangat mumpuni untuk menjadi narasumber pada acara CDP ini.

Acara dimulai pukul 08.00 dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan ayat suci Al-Quran. Kemudian sambutan oleh Dekan FEBI IAIN Surakarta, Bapak H. Sri Walyoto, Ph.D sekaligus membuka acara CDP secara resmi. Acara ini penyampaian materi oleh Bapak I.P. Dedy Kurniawan Cahyadi, S.E dimulai dengan pemaparan tahapan melamar pekerjaan dan menyusun Curriculum Vitae (CV). Setelah sebelumnya peserta diminta untuk mengumpulkan CV mereka untuk selanjutnya direview oleh narasumber, maka pada penyampaian materi ini, narasumber menyampaikan kritikan dan sarannya atas CV yang sudah beliau review.

Terdapat beberapa CV yang menurut beliau menarik dan dijadikan contoh sebagai good example. Beberapa CV tersebut dinilai menarik karena beberapa hal, diantaranya adalah pemilihan warna, penampilan foto yang menunjukkan kepercayaan diri, penyampaian pengungkapan diri yang relevan dengan tujuan pekerjaan, dan penggunaan bahasa Inggris. Bukan berarti CV yang lain buruk, namun karena mayoritas menyampaikan hal yang monoton, maka CV yang tidak biasa tersebut yang dianggap menarik oleh narasumber.

Selain membahas CV, topik selanjutnya adalah wawancara. Wawancara dianggap penting sebagai pembentuk kesan awal calon pegawai bagi perusahaan. Dalam acara CDP kali ini topik wawancara tidak hanya disampaikan secara teori saja, tetapi juga dibuat simulasi oleh beberapa sukarelawan yang mau mencoba mengikuti simulasi wawancara. Suasana menjadi meriah dan antusiasme peserta meningkat ketika mengikuti sesi simulasi wawancara ini. Pertanyaan-perntanyaan wawancara yang mungkin belum pernah terpikirkan oleh peserta menjadi ilmu baru bagi peserta CDP.

Sesi tanya jawab pun menjadi menarik ketika peserta banyak yang mengajukan pertanyaan, rata-rata peserta yang bertanya sudah pernah mengalami situasi wawancara sehingga muncul pertanyaan-pertanyaan teknis wawancara. Narasumber menjadi semakin antusias mengingat peserta juga semakin banyak yang ingin terlibat dalam kegiatan ini. Dengan antusiasme yang tinggi dari peserta sehingga membuat pihak Mandiri Syariah berinisiatif memberikan reward bagi peserta-peserta yang aktif. Salam sukses untuk kita semua.

Oleh: Wahyu Pramesti, S.E., M.Si., Ak., CA.

 

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]