Kegiatan

Refleksi Akhir Tahun 2023: FEBI Launching Annual Report dan Gelar Acara Tasyakuran

FEBI News| Sukoharjo, (29/12/2023) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam menggelar acara tasyakuran dan refleksi akhir tahun 2023 dengan meriah dan penuh rasa kekeluargaan. Acara tersebut dihadiri oleh Dekan, Para Wakil Dekan, Kabag TU, Ketua Jurusan, para Koordinator Program Studi (Korprodi), pengelola unit, dan seluruh staf kependidikan.

Wakil Dekan 2 FEBI, Dr. Indah Piliyanti, M.S.I, memberikan sambutan pembukaan acara. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa syukur atas capaian dan perjalanan FEBI sepanjang tahun 2023. Acara ini juga menjadi momentum untuk merilis Annual Report kegiatan FEBI selama tahun tersebut. Annual report diserahkan oleh Wakil Dekan 2 kepada Dekan, dan akan diteruskan ke Rektor. Khusus acara tasyakuran adalah inisiatif tim tenaga kependidikan dan mereka secara sukarela membawa makanan khas hasil bumi dari daerahnya masing-masing.

“Kami berharap Annual Report ini dapat menjadi catatan penting bagi semua pihak terkait dengan perkembangan FEBI. Selain itu, acara ini menjadi refleksi untuk memotivasi dan merencanakan kegiatan yang lebih baik di tahun mendatang,” ungkap Dr. Indah Piliyanti.

Dalam suasana kekeluargaan, Dekan FEBI, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, memberikan sambutan yang memaparkan betapa tahun 2023 menjadi sejarah penting bagi FEBI, terutama dengan pelantikan Pimpinan baru yang menjadi tonggak perubahan. Dekan juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kekurangan selama satu tahun berjalan.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan program di FEBI. Semua program telah dilaksanakan dengan baik, dan tahun 2023 menjadi landasan yang kokoh untuk melangkah ke depan. Kami akan menjalani tahun 2024 dengan semangat baru dan terus memberikan kontribusi yang positif,” kata Dr. M. Rahmawan Arifin.

Acara ditutup dengan pembacaan do’a oleh M. Rifqi Khairul Umam, MM, Koorprodi Ekonomi Syariah. Doa yang dibacakan menjadi puncak acara, mengharapkan kelancaran dan kesuksesan bagi FEBI serta seluruh civitas akademika di tahun yang akan datang. Semangat dan antusiasme hadir di setiap rangkaian acara, menciptakan suasana optimisme dan semangat baru untuk FEBI menuju masa depan yang lebih gemilang.


Foto: M. Hanif Aditya

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]