Kegiatan Terkini

PPL FEBI 2024: 300 Mahasiswa Prodi MBS Siap Menguatkan Jejaring Bisnis bersama Stakeholders

FEBI News| Kamis, (4 Januari 2024) Hari ini, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said menggelar acara pembekalan sekaligus monitoring Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) tahun 2024, dihadiri oleh lebih dari 300 mahasiswa Program Studi Manajemen Bisnis Syariah (MBS). Dalam sambutannya, Dekan FEBI, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, menekankan semangat baru di awal tahun 2024, menggarisbawahi pentingnya momentum PPL dalam kegiatan akademik dengan target capaian lulusan yang strategis.

PPL menjadi sarana utama bagi mahasiswa MBS untuk membangun jejaring bisnis dan menguatkan hubungan dengan para stakeholders. Selain itu, PPL juga dianggap sebagai waktu yang tepat bagi mahasiswa untuk menunjukkan nilai terbaik dari setiap individu, membentuk dan melatih sikap profesional, serta memberikan kontribusi nyata di dunia kerja.

Acara pembekalan ini menghadirkan Asep Maulana Rohimat, M.S.I, selaku koordinator Prodi MBS, sebagai pembicara utama. Dalam sesi ini, dipandu oleh Moderator M. Rifqi Khairul Imam, MM, dibahas materi utama terkait penekanan kegiatan PPL yang harus sesuai dengan keilmuan Program Studi Manajemen Bisnis Syariah.

Korprodi MBS menegaskan tiga poin penting terkait PPL. Pertama, mahasiswa PPL diharapkan dapat fokus pada keilmuan program studi mereka dan memberikan kontribusi kreatif dan inovatif di lokasi PPL. Kedua, mahasiswa diminta untuk menjaga nama baik Fakultas dan Universitas Islam Negeri (UIN) selama menjalani PPL. Ketiga, persiapan pelaporan kegiatan PPL harus sesuai dengan format yang telah ditentukan.

Acara ini diakhiri dengan semangat kebersamaan dan komitmen mahasiswa MBS untuk menjalani PPL dengan penuh dedikasi serta membawa pulang pengalaman berharga untuk dikembangkan di masa depan. Diharapkan, melalui PPL ini, mahasiswa dapat menjadi agen perubahan positif dalam dunia bisnis dan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan ekonomi syariah.

FEBI News

Tim Official Berita FEBI IAIN Surakarta @2020

Leave Your Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Alamat

Jl. Pandawa No.14, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo

Layanan Akademik

Senin – Jumat
08:00  – 15 :00 WIB

If you have any question, feel free to contact us

Newsletter

Join our newsletter for latest Updates
[mc4wp_form id="625"]