Sukoharjo Selasa, 14 Mei 2024 – FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta dengan hangat menyambut kunjungan kerja dari FEBI UIN Sunan Gunung Jati Bandung. Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan dan memperkuat Tridarma Perguruan Tinggi melalui perjanjian kerjasama dan benchmarking Program Studi Akuntansi Syariah.
Rombongan dari UIN Sunan Gunung Jati dipimpin oleh Ka Prodi Akuntansi Syariah, Mia Lasmi Wardiyah, S.P., M.Ag, CPRM, dan Sekretaris Prodi Akuntansi Syariah, Fithri Dzikrayah, M.E.Sy. Mereka disambut oleh Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, di Aula Bangsal Kepatihan, bersama Wakil Dekan 3, Dr. Ika Yoga, M.M, dan Ka Prodi Akuntansi Syariah FEBI UIN Surakarta, Ade Setiawan.
Acara dimulai dengan penandatanganan perjanjian kerjasama yang menandai komitmen kedua belah pihak untuk berkolaborasi dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin menekankan pentingnya kerjasama ini sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas akademik dan memperluas jaringan.
“Kunjungan ini tidak hanya menjadi momen berharga untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman, tetapi juga sebagai upaya nyata dalam memperkuat Tridarma Perguruan Tinggi,” ujar Prof. Rahmawan.
Setelah penandatanganan, tamu rombongan diajak berkeliling melihat fasilitas kampus, mulai dari ruang kelas, laboratorium, hingga perpustakaan. Kunjungan ini memberikan kesempatan bagi kedua belah pihak untuk saling bertukar informasi mengenai praktik terbaik dalam pengelolaan program studi dan fasilitas pendidikan.
Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta dan FEBI UIN Sunan Gunung Jati Bandung dapat saling mendukung dalam mencapai visi dan misi mereka, serta memberikan kontribusi yang lebih besar dalam dunia pendidikan tinggi di Indonesia.
Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dan pertukaran cinderamata, menandai dimulainya hubungan kerjasama yang erat dan bermanfaat bagi kedua institusi.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment