KKN Moderasi Beragama di Desa Kemuning Karanganyar, Dosen Pembimbing Lapangan FEBI tekankan Semangat Kebersamaan dan Toleransi

FEBI News- Karanganyar (2 Juli 2024). Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar merupakan salah satu lokasi populer untuk wisata alam. Lokasi ini menjadi tempat pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) oleh mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta di tahun 2024. KKN ini berlangsung dari tanggal 25 Juni hingga 24 Juli 2024 dengan tema “Moderasi Beragama”. Kegiatan ini diikuti oleh 24 mahasiswa yang terbagi dalam dua kelompok, yaitu kelompok 91 dan 92.

Dosen pembimbing lapangan untuk program ini adalah Rizky Nur Ayuningtyas Putri, M.E. Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Selama sebulan penuh, para mahasiswa melaksanakan berbagai program kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat Desa Kemuning.

Kegiatan utama yang dilaksanakan antara lain adalah bersih-bersih tempat ibadah seperti masjid, pura, vihara, dan gereja. Selain itu, akan digelar juga kegiatan sarasehan dengan tema moderasi beragama yang menghadirkan pemuka agama dan masyarakat sekitar. Para mahasiswa juga memberikan penyuluhan tentang moderasi beragama kepada karang taruna setempat.

Dalam upaya meningkatkan pendidikan di desa, mahasiswa KKN turut mengembangkan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) dan menciptakan Taman Belajar untuk tingkat Sekolah Dasar (SD). Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan membangun semangat kebersamaan serta toleransi antar umat beragama di Desa Kemuning.

KKN ini merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat yang sejalan dengan visi dan misi UIN Raden Mas Said Surakarta untuk menciptakan generasi muda yang moderat, cerdas, dan peduli terhadap lingkungan sekitar.

Perkuat Pelayanan e-lib One Touch, Pustakawan FEBI kunjungi Kubuku E-Resources

FEBI News- Sleman (29/06/2024). Mahasiswa generasi Z sering dipandang sebelah mata dengan dugaan krisis minat membaca yang diakibatkan kemajuan teknologi digital. Hal ini dianggap mengurangi literasi membaca buku dalam bentuk fisik, namun hal ini tidak mewakili sebagian besar anak-anak generasi Z ini. Minat membaca masih ada namun dalam bentuk lain, yaitu buku digital (e-book). Era digital turut mengubah wajah layanan perpustakaan yang pada umumnya berbentuk konvensional, lantas disesuaikan dengan layanan berbentuk digital. Sehingga menjadi sebuah keniscayaan dan menjadi kebutuhan bagi perpustakaan FEBI UIN Raden Mas Said dalam memberikan pelayanan sesuai dengan zamannya melalui e-lib One Touch.

Pustakawan FEBI, Farah Nilawati dan Putri Wulandari melakukan kunjungan ke mitra layanan perpustakaan digital, Kubuku E-Resources yang berkantor di Sleman, Yogyakarta pada Sabtu (29/06/2024). Hal ini dalam rangka persiapan menyambut mahasiswa baru pada tahun ajaran semester depan ini. Koordinasi dilakukan untuk meng-update penambahan koleksi e-book yang perlu diadakan bagi kebutuhan para mahasiswa FEBI serta memahami lebih lanjut dari tool aplikasinya. Dimana nantinya pustakawan akan memberikan sosialisasi layanan ini kepada para mahasiswa baru. Salam Literasi.

International Conference on Islamic Economics Studies (ICIES) 2024, akan digelar pada 23-25 Juli 2024

FEBI News | Sukoharjo (28/6/2024) – Rapat tim pelaksana ICIES 2024 yang dipimpin oleh Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, selaku Chair, memutuskan bahwa pelaksanaan ICIES diundur ke tanggal 23-25 Juli 2024. Perubahan ini dilakukan karena pada tanggal 14-17 Juli akan digelar Asessmen Lapangan Akreditasi prodi Perbankan Syariah oleh LAMEMBA.

Berikut adalah tanggal-tanggal penting terkait pelaksanaan ICIES 2024:

  • Batas akhir submit paper: 8 Juli 2024
  • Review Artikel: 8-11 Juli 2024
  • Pengumuman Artikel: 12 Juli 2024
  • Reservasi: 12-15 Juli 2024
  • Batas akhir pembayaran: 15 Juli 2024
  • Pelaksanaan Konferensi: 23-25 Juli 2024

ICIES 2024 mengusung tema “Innovations in Islamic Economics: Navigating Global Economic Challenges” dengan menghadirkan narasumber dari empat negara, yaitu:

  1. Widya Priyahita Pudjibudojo, M.Pol.Sc. Rektor UNU Yogyakarta, Indonesia
  2. Associate Prof. Dr. Anwar M. Radiamoda, SCL, PhD dari Mindanao State University Marawi, Filipina
  3. Associate Prof. Dr. Partha Gangopadhyay dari Western Sydney University Business School, Australia
  4. Associate Prof. Dr. Betania Kartika Muflih dari International Institute For Halal Research And Training, IIUM Malaysia
  5. Associate Prof. Dr. Fitri Wulandari dari FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta Indonesia

Konferensi internasional ini akan sangat menarik karena akan dilengkapi dengan Penandatangan MoU, Pengabdian kepada Masyarakat, serta city tour di lokasi-lokasi budaya Surakarta.
Informasi lengkap mengenai konferensi ini silahkan mengunjungi laman: https://icies.febi.uinsaid.ac.id/

Kunjungan FEB UIN Syarif Hidayatullah ke FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta: Membangun Kolaborasi dan Pengembangan

Sukoharjo, 28 Juni 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta dengan hangat menyambut kedatangan rombongan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kunjungan yang berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan FEBI ini dipimpin langsung oleh Dekan FEB UIN Syarif Hidayatullah, Prof. Dr. Ibnu Qizam, SE., M.Si., Ak., CA, yang didampingi oleh para Wakil Dekan.

Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk meninjau persiapan berbagai kegiatan kolaborasi antara kedua lembaga, termasuk International Economic Summer Class, International Conference on Islamic Studies, Merdeka Belajar Kampus Merdeka, serta peninjauan sarana dan prasarana pengembangan bisnis di FEBI.

Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., beserta jajaran dekanat, menyambut rombongan dengan penuh antusias. Dalam sambutannya, Prof. Rahmawan menyampaikan harapannya bahwa kunjungan ini akan membuka jalan bagi kolaborasi yang lebih erat dan saling menguntungkan antara kedua fakultas.

Prof. Ibnu Qizam menjelaskan bahwa tujuan kunjungan mereka adalah untuk melihat secara langsung persiapan berbagai program yang akan dilaksanakan bersama. “Kami berharap kunjungan ini dapat mempererat kerja sama kita, terutama dalam bidang akademik dan pengembangan fasilitas,” ujar Prof. Ibnu Qizam.

International Economic Summer Class menjadi salah satu fokus utama dalam kunjungan ini. Program ini diharapkan dapat melibatkan mahasiswa dari berbagai negara dan meningkatkan wawasan serta pengalaman internasional mereka. Selain itu, kesempatan menjadi Co Host ICIES yang digelar oleh FEBI UIN Raden Mas Said serta program Merdeka Belajar Kampus Merdeka juga dibahas sebagai bagian dari upaya memperkaya pengalaman belajar mahasiswa.

Peninjauan sarana dan prasarana pengembangan bisnis di FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta turut menjadi agenda penting. Rombongan dari UIN Syarif Hidayatullah mengapresiasi fasilitas yang ada dan memberikan beberapa saran untuk pengembangan lebih lanjut.

Kunjungan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan pertukaran cenderamata, menandai awal dari hubungan yang lebih erat antara FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta dan FEB UIN Syarif Hidayatullah. Kedua belah pihak berharap bahwa pertemuan ini akan membawa manfaat besar bagi pengembangan akademik dan profesionalisme di lingkungan fakultas ekonomi dan bisnis kedua universitas.

100% Tuntas: FEBI UIN Raden Mas Said Rampungkan Penyusunan RPS Berbasis OBE

Bandungan Kamis, 26 Juni 2023 – Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Kurikulum 2023 yang digelar oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta resmi ditutup. Workshop ini telah sukses menyelesaikan penyusunan RPS dengan berbasis Outcome-Based Education (OBE) untuk semua program studi.

Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., mengapresiasi pencapaian ini. “Saya sangat bangga dengan kerja keras dan dedikasi seluruh tim dosen dalam menyelesaikan RPS berbasis OBE. Ini adalah langkah besar bagi FEBI dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan memastikan bahwa lulusan kita siap bersaing di tingkat global,” ujarnya.

Selama workshop yang berlangsung beberapa hari ini, para dosen mengikuti serangkaian rapat komisi dan pleno untuk mengekspos hasil penyusunan RPS dari masing-masing program studi. Dengan pendekatan OBE, RPS yang disusun tidak hanya fokus pada materi yang harus disampaikan, tetapi juga pada pencapaian hasil belajar yang inovatif, interaktif, dan efektif.

Penutupan workshop ini menandai keberhasilan FEBI dalam mengimplementasikan kurikulum berbasis OBE, yang diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap menghadapi tantangan di dunia kerja. Seluruh dosen dan peserta workshop merayakan pencapaian ini dengan penuh semangat dan optimisme untuk masa depan pendidikan yang lebih bai

Ekspos Hasil RPS: Mengintegrasikan OBE dalam Setiap Mata Kuliah

Bandungan, 26 Juni 2023 – Hari kedua Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Kurikulum 2023 berbasis Outcome-Based Education (OBE) berlangsung intensif dengan serangkaian rapat komisi pada pagi dan siang hari. Sore ini, agenda berlanjut dengan rapat pleno yang mengekspos hasil penyusunan RPS per program studi oleh masing-masing koordinator program studi (Korprodi).

Acara yang diadakan di Ballroom Hotel Griya Persada ini diikuti oleh 59 dosen peserta workshop. Setiap Korprodi mempresentasikan hasil penyusunan RPS mereka, menekankan bagaimana mereka telah merumuskan tujuan dan capaian pembelajaran, strategi pendidikan, metode pembelajaran, prosedur penilaian, serta lingkungan/ekosistem pendidikan sesuai dengan pendekatan OBE.

Presentasi dari masing-masing dosen mengenai rumusan RPS sesuai dengan mata kuliah yang mereka ampu juga menjadi bagian penting dari rapat pleno ini. Setiap dosen menjelaskan secara detail bagaimana implementasi OBE dalam mata kuliah mereka akan mendukung pencapaian pembelajaran yang lebih efektif dan interaktif. Mereka berbagi kiat-kiat praktis dalam menyinkronkan kurikulum yang ada dengan prinsip-prinsip OBE, sehingga diharapkan mampu mempersiapkan mahasiswa dengan keterampilan yang relevan di tingkat global.

Prof. Dr. Misnen Ardiansyah, SE, M.Si., Ak., CA., ACPA., pemateri utama dari UIN Sunan Kalijaga, turut hadir memberikan arahan dan masukan konstruktif selama sesi ekspos ini. “Kurikulum adalah jantung pendidikan, sehingga sukses tidaknya murid bergantung dari kualitas kurikulumnya,” ujar Prof. Misnen, menekankan pentingnya kualitas RPS yang disusun.

Dengan kegiatan ini, diharapkan seluruh dosen dapat mengimplementasikan OBE secara menyeluruh dalam proses pembelajaran mereka, sehingga mampu mencetak lulusan yang unggul dan siap bersaing di tingkat global.

Temu Ilmiah Regional Jawa Tengah 2024 Ditutup dengan Fieldtrip Inspiratif

Sukoharjo, 23 Juni 2024 – Hari ketiga dan terakhir dari Temu Ilmiah Regional (Temilreg) Jawa Tengah 2024 ditandai dengan agenda fieldtrip yang mengesankan ke tiga lokasi menarik: Kebun Raya Indrokilo, Pamedan Mangkunegaran, dan Masjid Sheikh Zayed Solo.

Kunjungan dimulai pukul 08.00 WIB di Kebun Raya Indrokilo, Boyolali. Peserta diberikan penjelasan mendetail tentang tujuh ikon kebun raya ini, termasuk Taman Paku yang menampilkan berbagai jenis tumbuhan paku yang langka, Lukisan Kolam dengan replika bahtera Nabi Nuh, dan Ecological House yang dilengkapi fasilitas EBU (Elektrolisis Banyu Udan) untuk mengolah air hujan menjadi air siap minum. Selain itu, mereka juga mengunjungi Gerbang Pasingsingan yang terinspirasi dari Chiang Kai Shek Memorial Hall di Taipei, Air Terjun Niagara, Taman Labirin, dan Taman Paku. Fasilitas sewa sepeda juga tersedia bagi peserta yang ingin berkeliling kebun raya.

Setelah itu, rombongan menuju Pamedan Mangkunegaran untuk menikmati Festival Kuliner Terbesar di Solo. Di sini, peserta dapat mencicipi berbagai kuliner dari banyak tenant dan menikmati pertunjukan musik yang meriah. Peserta diberi waktu bebas hingga pukul 15.00 WIB untuk berburu kuliner dan menikmati suasana festival.

Destinasi terakhir adalah Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, sebuah miniatur dari Sheikh Zayed Grand Mosque di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. Di sini, peserta melaksanakan salat Ashar dan berkeliling masjid untuk mengagumi keindahan arsitekturnya yang megah. Fieldtrip ini menjadi penutup rangkaian agenda Temilreg 2024, memberikan pengalaman berharga dan pengetahuan baru kepada seluruh peserta.

Dengan kegiatan ini, Temilreg 2024 berhasil memberikan kombinasi antara pendidikan dan rekreasi, memperkaya wawasan peserta sekaligus menciptakan kenangan tak terlupakan.

Temu Ilmiah Regional Jawa Tengah 2024: Awarding Night Rayakan Puncak Prestasi

Sukoharjo, 22 Juni 2024 – Hari kedua Temu Ilmiah Regional Jawa Tengah 2024 mencapai puncaknya dengan digelarnya Awarding Night di Ruang Teater SBSN pukul 20.00 WIB. Malam penghargaan ini merupakan momen istimewa untuk memberikan apresiasi kepada peserta atas pencapaian mereka dalam tiga cabang lomba yang telah sukses dilaksanakan.

Acara Awarding Night dibuka dengan penampilan band yang sangat meriah, menciptakan suasana yang penuh semangat dan kegembiraan. Antusiasme para peserta yang memperoleh penghargaan sangat tinggi, dan sorak sorai serta tepuk tangan meriah mewarnai setiap pengumuman pemenang. Penghargaan diberikan kepada para juara di setiap cabang lomba, menandai pencapaian mereka yang luar biasa.

Acara mencapai klimaks dengan pengumuman juara umum ajang bergengsi Temu Ilmiah Regional Jawa Tengah 2024. Trophy terbesar dan paling dinanti diserahkan oleh Presidium Nasional kepada Ketua Umum KSEI FEB UNDIP, disambut dengan sorakan dan tepuk tangan riuh dari seluruh hadirin. Momen ini menjadi puncak dari rangkaian kompetisi yang penuh semangat dan dedikasi.

Di akhir sesi, semua KSEI yang hadir melakukan sesi foto bersama dengan membawa penghargaan yang mereka peroleh dengan sangat bangga. Foto bersama ini menandai akhir dari acara Awarding Night dan memberikan kenangan manis yang akan selalu diingat oleh para peserta.

Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester Kurikulum 2023 Hari Kedua: Fokus pada Rapat Komisi Penyusunan RPS

Bandungan, 26 Juni 2024 – Workshop Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Kurikulum 2023 berbasis Outcome-based Education (OBE) memasuki hari kedua dengan agenda utama rapat komisi penyusunan RPS. Kegiatan ini digelar di Ballroom Hotel Griya Persada, Bandungan, dan diikuti dengan antusias oleh para dosen dari berbagai program studi.

Rapat komisi penyusunan RPS Sesi 1 dimulai pada pagi hari, di mana para dosen dibagi ke beberapa ruangan sesuai dengan program studi masing-masing. Setiap rapat dipimpin oleh koordinator program studi yang bertanggung jawab untuk mengarahkan diskusi dan memastikan bahwa setiap komponen RPS disusun dengan baik dan sesuai dengan standar OBE.

Dalam rapat komisi, para dosen bekerja sama untuk menyelaraskan kurikulum yang sudah ada dengan pendekatan OBE. Mereka mendiskusikan berbagai strategi dan metode pembelajaran yang inovatif, efektif, serta interaktif, yang dapat diterapkan untuk mencapai hasil belajar yang diinginkan. Selain itu, mereka juga membahas prosedur penilaian yang tepat serta bagaimana menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung.

Workshop ini tidak hanya bertujuan untuk menyusun RPS yang sesuai dengan OBE, tetapi juga untuk mempersiapkan anak didik agar dapat mengembangkan keterampilan baru yang mempersiapkan mereka di level global. Outcome-Based Education (OBE) menekankan pada keberlanjutan proses pembelajaran secara inovatif dan interaktif, sehingga dapat berpengaruh pada keseluruhan proses pendidikan, mulai dari perumusan tujuan dan capaian pembelajaran, strategi pendidikan, hingga ekosistem pendidikan itu sendiri.

Dengan selesainya rapat komisi penyusunan RPS di hari kedua ini, diharapkan para dosen memiliki panduan yang jelas dan terstruktur untuk melaksanakan pembelajaran yang berorientasi pada hasil. Kegiatan ini akan berlanjut dengan sesi-sesi berikutnya yang akan semakin memperkuat kemampuan para dosen dalam menerapkan OBE di lingkungan pendidikan mereka.

KADIN Surakarta Berikan Pandangan Penguatan Entrepreneurship untuk Redesain Kurikulum FEBI Berbasis OBE

FEBI News- Semarang, 25 Juni 2024 – Dalam upaya memperkuat konsep entrepreneurship dalam redesain kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE) di FEBI UIN Raden Mas Said, KADIN Surakarta memberikan pandangan konstruktif sebagai salah satu stakeholder yang berperan penting. Dra Liesmianingsih, perwakilan dari Presidium KADIN Surakarta sebagai Ketua Komite Tetap Bidang Sosial, Kesehatan dan Pemberdayaan Perempuan, menyampaikan pandangan ini pada acara yang berlangsung di Griya Persada Bandungan Semarang.

Sebagai salah satu bagian dari stakeholders FEBI, KADIN Surakarta menekankan pentingnya integrasi konsep entrepreneurship dalam kurikulum baru yang sedang dirancang. Lies menyatakan bahwa, “Penguatan aspek entrepreneurship dalam kurikulum sangat krusial untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan yang relevan dan siap menghadapi tantangan dunia kerja serta menciptakan lapangan kerja baru.”

Pandangan ini sejalan dengan tujuan FEBI untuk menghasilkan lulusan yang tidak hanya memiliki kemampuan akademik yang kuat, tetapi juga keterampilan praktis dan jiwa kewirausahaan yang tinggi. Dengan demikian, lulusan diharapkan dapat menjadi agen perubahan dan berkontribusi positif dalam perkembangan ekonomi dan masyarakat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara yang berlangsung selama tiga hari, mulai 25 hingga 27 Juni 2024. Seluruh dosen FEBI, tenaga kependidikan, serta berbagai stakeholder terkait, termasuk perwakilan dunia kerja, profesional, dan lembaga lainnya, berpartisipasi dalam acara ini untuk merumuskan Rancangan Pembelajaran Semester (RPS) yang sesuai dengan prinsip-prinsip OBE.

Dengan integrasi pandangan dan masukan dari berbagai pihak, FEBI UIN Raden Mas Said berharap dapat menghasilkan kurikulum yang inovatif dan komprehensif, yang mampu mencetak lulusan yang kompeten dan siap bersaing di kancah nasional maupun internasional.