Semangat Awali Perkuliahan, Seluruh Dosen Pembimbing Akademik siap berikan Bimbingan pada Pengisian KRS Mahasiswa

FEBI News| Masa perkuliahan Semester Ganjil TA 2021/2022 akan dimulai pada 30 Agustus sampai dengan 6 Desember 2021. Sedangkan untuk masa pengisian KRS akan dilaksanakan pada 25-26 Juli 2021. Pengisian KRS secara daring melalui SIAKAD dan proses bimbingan akademik/perwalian menggunakan aplikasi FEBI One Touch. Memasuki awal perkuliahan semester baru ini, seluruh Dosen Pembimbing Akademik (DPA) siap berikan bimbingan intensif kepada para mahasiswanya. Hal itu terungkap dalam acara Rapat Koordinasi Dosen Pembimbing Akademik FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta yang dilaksanakan pada hari ini 22/07/2021. Agenda ini dipimpin oleh Sukoco Edi, SE selaku Kasubag Akademik dan diikuti oleh para dosen Pembimbing Akademik di lingkungan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta.

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si berikan sambutan dan arahan dalam agenda ini, diantaranya Dekan berikan apresiasi kepada Dosen yang telah aktif melakukan bimbingan akademik melalui Aplikasi FEBI One Touch (FOT), selanjutnya kepada seluruh DPA, Dekan mengarahkan supaya menggunakan aplikasi FOT tersebut sebagai salah satu bukti bahwa telah terjadi komunikasi yang intens antara dosen Pembimbing Akademik. Selain itu bisa juga melakukan Proses bimbingan melalui grup whatsapp, dan media lainnya. Selain itu, Dekan berikan informasi bahwa Di masa pandemi dan PPKM darurat ini Nilai IPK mahasiswa FEBI semester lalu cenderung meningkat. Serta  khusus untuk semester 14 saat ini diberikan dispensasi satu semester untuk menyelesaikan studinya. Dekan juga berikan arahan, selain bentuk bimbingan akademik yang bersifat administratif, DPA juga wajib berikan motivasi terkait motode belajar, semangat belajar dan niat kuliah saat ini, terutama di masa pandemi dan PPKM Darurat Covid 19.

Informasi lainnya disampaikan oleh para kaprodi tentang pembukaan Kelas Peminatan di semester 5 yang sudah mulai dibuka, dengan pembagian kelas Akademisi, Kelas Profesional, dan Kelas Entrepreneur, untuk itu mahasiswa diharapkan segera mendaftar. Selain itu mahasiswa untuk bisa mencermati Buku Panduan Akademik sebagai dasar mengisi KRS ataupun memilih mata kuliah wajib dan mata kuliah tambahan. Buku Panduan Akademik bisa diunduh pada tautan berikut https://baa.iain-surakarta.ac.id/panduan-akademik/
(AMR)

Semarak Hari Raya Idul Adha 1442 H., HMPS PBS FEBI serahkan Hewan Qurban Sapi Dan Kambing ke Beberapa Desa

FEBI News| Bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha 1442 H pada Selasa (20/07/2021) , Departemen Keislaman (De’Keisa) Himpunan Mahasiswa Program Studi Perbankan Syariah serahkan hewan qurban ke beberapa desa, saat sebelumnya telah diadakan agenda Tabungan Kurban tempo lalu bagi sejumlah mahasiswa PBS dan hal ini merupakan puncak dari serangkaian agenda tersebut. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum HMPS PBS serta Pengurus dari Departemen Keislaman Tahun 2021.

Kemudian pada kegiatan penyerahan dan penyembelihan hewan qurban sendiri dilaksanakan selama dua hari berturut-turut mulai 20-21 Juli 2021. Untuk hewan qurban satu ekor sapi diserahkan di Desa Dadapan, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum HMPS PBS. Lalu untuk hewan qurban dua ekor kambing diserahkan di Pondok Pesantren Darul Abror Rt. 02 Rw. 01, Klencong, Pengkol, Karanggede, Boyolali, yang diserahkan oleh Departemen Keislaman.

Selanjutnya, hewan qurban dua ekor kambing diserahkan di Mushola Al Iman, Gerjen Tengah, Dusun IV, Pucangan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo. Kemudian untuk hari selanjutnya penyerahan hewan qurban satu ekor kambing di Yayasan Yatim Piatu Nurul Huda, Bakalan, Kartasura. Untuk penyaluran daging hewan qurban diserahkan seluruhnya kepada Panitia qurban setempat untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar dan diberikan kepada orang-orang yang kurang mampu. Adanya kegiatan qurban itu sendiri sejatinya menjadikan sarana untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT serta meningkatkan rasa peduli sesama yang membutuhkan.

Redaktur : Aji Tri Laksono/KJF

Paparkan Isu-isu Ekonomi Kontemporer, Peserta Kompetisi Mahasiswa Berprestasi dapatkan Apresiasi dari Dewan Juri

FEBI News| Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar serangkaian acara Pekan Prestasi dan Kreasi Mahasiswa (PEPSIMA). Kali ini bidang yang dilombakan adalah Mahasiswa Berprestasi (MAWAPRES). Lomba MAWAPRES melewati serangkaian kegiatan yaitu pendaftaran, pengumpulan karya tulis ilmiah, dan motivation letter. Hari ini Sabtu, 17 Juli 2021 sebagai tahapan wawancara yang diujikan langsung oleh para dewan juri ahli yaitu, Fuad Hasyim, S.E.I., M.E.K. selaku dosen FEBI dengan materi pengetahuan ekonomi syariah, Yuni Astuti, S.E., M.B.A. selaku dosen FEBI  dengan materi pembelajaran jarak jauh di masa pandemi dan Arif Nugroho, S.Pd., M.Pd. selaku dosen FEBI dengan materi motivation letter. Kegiatan tersebut diikuti oleh 2 mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta yaitu Ajeng Astrid D.K. dari program studi Akuntansi Syariah dan Shafina Hanif dari program studi Manajemen Bisnis Syariah. Para dewan juri sangat mengapresiasi semua jawaban yang telah disampaikan, beliau semua mendukung motivasi dan semangat untuk selalu berprestasi.

Pada tes wawancara babak pertama, peserta diminta untuk menjawab soal yang telah diberikan oleh juri dalam bentuk pertanyaan dengan jawaban secara langsung oleh peserta. Adapun pertanyaannya yaitu mengenai isu-isu perekonomian, pembelajaran jarak jauh di masa pandemi, dan motivation letter menggunakan bahasa Inggris. Pada babak kedua, peserta diminta menjelaskan tentang deskripsi diri atau personality peserta seperti cita-cita, keinginan di masa depan, kelebihan dan kekurangan diri, dan penyelesaian permasalahan dalam  kehidupan sehari-hari. Hal tersebut menjadi bahan pertimbangan penilaian dewan juri dalam wawancara lomba mawapres. Pada akhir tes wawancara, ketiga juri memberikan pesan kepada peserta bahwa setelah menjadi mawapres jadikanlah dirimu bermanfaat dan berikan kontribusi bagi masyarakat, bangsa, agama, dan negara serta mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk studi S2 di luar negeri. Rangkaian kegiatan selanjutnya dari lomba MAWAPRES yaitu presentasi karya tulis peserta yang rencananya akan dilaksanakan pada Senin, 19 Juli 2021. Nantinya, tes wawancara dan presentasi karya akan dijadikan sebagai bahan pertimbangan penilaian untuk menentukan juara.  

Teman Sedekah salurkan Paket Suplemen Imun Booster bagi Mahasiswa yang sedang Isolasi Mandiri

FEBI News| Beberapa mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said terdampak covid 19, mereka kemudian melakukan isolasi mandiri di tempat tinggal masing-masing. Untuk membantu kebutuhan pokok mahasiswa tersebut, Teman Sedekah salurkan bantuan paket sembako dan Suplemen Imun Booster kepada mahasiswa terdampak, seperti madu, vitamin, masker dan lainnya. Tercatat ada enam orang mahasiswa yang melakukan isolasi mandiri dan mendapatkan bantuan, selain itu kondisi kesehatan mereka terus dipantau oleh pihak Fakultas dan Klinik Syifa Medika UIN Raden Mas Said.

Menurut Waluyo, Lc. MA selaku Ketua Teman Sedekah menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dari Teman Sedekah selaku komunitas lembaga amal civitas akademika FEBI yang diberikan kepada mahasiswa yang terpapar covid 19. “Teman Sedekah membuka donasi kepada siapapun yang ingin berikan bantuan untuk program ini, alhamdulillah ternyata animo donatur cukup besar, diantaranya dari para dosen, karyawan, alumni, mahasiswa dan masyarakat umum. Kami mewakili Teman Sedekah mengucapkan terimakasih kepada para donatur dan semoga tercatat menjadi sedekah amal jariyah” pungkasnya.

Fitri Laela Wijayati, M.Si selaku Bendahara Teman Sedekah memaparkan laporan keuangan Teman Sedekah dalam program periode ini telah tersalurkan total Rp. 13.182.500 untuk bantuan bagi mahasiswa Isoman dan bantuan UKT bagi mahasiswa kurang mampu. Total dana Teman Sedekah yang telah disalurkan sejak 2016 sampai saat ini sejumlah Rp. 69.382.500 dan masih membuka donasi bagi para donatur yang ingin membantu mahasiswa yang kesulitan membayar UKT dan SPP.

Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si memberikan apresiasi dan dukungan penuh kepada Teman Sedekah yang telah sigap dan peduli terhadap kondisi mahasiswa FEBI. Menurut Dekan, pihak Fakultas telah mendata 100 mahasiswa yang masih tinggal di sekitar kampus, mereka rata-rata terhambat biaya dan PPKM sehingga tidak bisa pulang ke kampung halaman. Fakultas akan terus memantau perkembangan kondisi mahasiswa FEBI yang masih di sekitar kampus tersebut, termasuk kerjasama dengan Organisasi Mahasiswa yang juga ikut memantau kondisi mahasiswa.

Jelang Hari Raya Idul Adha 1442 H, HMPS PBS FEBI Gelar Sosialisasi Tabungan Qurban

FEBI News | HMPS PBS UIN Raden Mas Said Surakarta Tahun 2021 telah sukses menggelar acara “Sosialisasi Tabungan Qurban” pada hari Sabtu (10/07) dalam rangka menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha 1442 H. Acara ini digelar secara online melalui media google meet. Meskipun berlangsung secara virtual, tapi tidak menyurutkan semangat para partisipan dari perwakilan kelas dan segenap pengurus HMPS PBS FEBI untuk mengikuti serangkaian acara tersebut.

Acara ini berawal dari sambutan oleh Ibu Septin Puji Astuti, S.Si, M.T. Ph.D selaku Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Pada sambutannya, beliau menyampaikan salah satu pesan penting, yakni untuk penyaluran hewan qurban sendiri alangkah baiknya dimasak kemudian disalurkan kepada orang yang sedang diisolasi mandiri, mengingat keadaan Covid-19 yang tengah terjadi saat ini.

Kemudian acara pun berlanjut pada penyampaian hasil pengumpulan tabungan qurban selama bulan Maret-Juli oleh Kepala Departemen Keislaman HMPS PBS 2021, Alfiani Nur Istiqomah. Dana yang telah terkumpul dari mahasiswa PBS semester 2, 4, dan 6 sebanyak Rp36.610.000,- akan dibelikan 1 ekor sapi dan 3 ekor kambing untuk didistribusikan ke daerah Ngawi, Boyolali, dan Kartasura. Apabila ada sisa uang dari tabungan qurban tersebut, akan dibelikan 1 ekor kambing lagi. Jika uang tersebut tidak mencukupi, maka akan dibelikan Al-Quran untuk diwakafkan ke masjid-masjid atau digunakan untuk membantu warga kategori tidak mampu yang sedang terdampak Covid-19.

Dengan adanya acara semacam ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt. Selain itu, acara ini juga bisa menjadi ajang untuk lebih meningkatkan rasa kepedulian kita kepada sesama, terutama kepada orang yang membutuhkan.

Redaktur : HMPS PBS
Editor : Annisa Fitri Marhamah/ KJF

Bukan Sekedar Jago Adu Argumen, Kompetisi Debat Mahasiswa FEBI hasilkan Pemikir Hebat bidang Ekonomi

FEBI News | Final Lomba Debat Ekonomi Islam sukses digelar pada hari ini Jum’at, 16 Juli 2021. Lomba Debat Ekonomi Islam merupakan salah satu rangkaian acara Pekan Prestasi dan Kreasi Mahasiswa (PEPSIMA) Fakultas Ekonomi dan Islam (FEBI) IAIN Surakarta. Tujuan utama untuk mewadahi mahasiswa FEBI IAIN Surakarta dalam menyalurkan minat dan bakatnya dalam bidang debat ekonomi islam. Final Lomba Debat Ekonomi ini diikuti oleh 3 Tim, yaitu Tim Fadista yang beranggotakan Haura Sabita Putri, Febriana Eka Fadilla Agustin, Tim A.Karim yang beranggotakan Aji Tri Laksono, Andre Armanto, Silvia Aprista, dan Tim Jenuh yang beranggotakan Alfiqri Anugrah, Miftah Kustia R, Winda Sariyanti. Acara Final Lomba Debat Ekonomi ini dihadiri oleh juri yaitu Bapak Rais Sani, S.E.I, M.E.I, Ibu Dr. Fitri Wulandari, S.E, M.Si, Ibu Indah Piliyanti, S.Ag, M.Si, serta Ketua Panitia Kegiatan PEPSIMA 2021, Wahyu Andika. 

Pada Babak 1, Tim A. Karim versus Tim Jenuh dengan mosi debat sumber modal industri halal menggunakan pembiayaan konvensional, halalkah? , Babak 2 Tim Jenuh versus Tim Fadista dengan mosi debat ketahanan lembaga keuangan syariah ditengah pandemi, dan Babak 3 Tim A. Karim versus Tim Fadista dengan mosi debat perkembangan halal tourism di Indonesia. Pada setiap babak diberikan waktu 15 menit bagi tim untuk membangun argumentasi. Ketiga tim sangat bersemangat dan antusias dalam memberikan argumentasi maupun sanggahan terhadap mosi debat pada tiap babak. Pada penghujung acara, ketiga juri memberikan apresiasi kepada ketiga tim yang telah tampil prima dalam memberikan argumentasinya dan berharap kegiatan lomba seperti ini dapat diselenggarakan lagi untuk tahun – tahunn berikutnya. Selain itu, para juri juga berpesan bahwa mahasiswa FEBI harus kaya referensi ilmu ekonomi dan paham betul mengenai syariah dan konvensional.Final Lomba Debat Ekonomi Islam sukses digelar pada Jum’at, 16 Juli 2021. Lomba Debat Ekonomi Islam ini merupakan salah satu rangkaian acara Pekan Prestasi dan Kreasi Mahasiswa (PEPSIMA) Fakultas Ekonomi dan Islam (FEBI) IAIN Surakarta. Tujuannya adalah untuk mewadahi mahasiswa FEBI IAIN Surakarta dalam menyalurkan minat dan bakatnya dalam bidang ekonomi islam. Final Lomba Debat Ekonomi ini diikuti oleh 3 Tim, yaitu Tim Jenuh yang beranggotakan Haura Sabita Putri, Febriana Eka Fadilla Agustin, Tim A.Karim yang beranggotakan Aji Tri Laksono, Andre Armanto, Silvia Aprista, dan Tim Senja yang beranggotakan Alfiqri Anugrah, Miftah Kustia R, Winda Sariyanti. Acara Final Lomba Debat Ekonomi ini dihadiri oleh juri yaitu Bapak Rais Sani, S.E.I, M.E.I, Ibu Dr. Fitri Wulandari, S.E, M.Si, Ibu Indah Piliyanti, S.Ag, M.Si, serta Ketua Panitia Kegiatan PEPSIMA 2021, Wahyu Andika.  

Pada Babak 1, Tim Senja versus Tim Jenuh dengan mosi debat sumber modal industri halal menggunakan pembiayaan konvensional, halalkah? , Babak 2 Tim Jenuh versus Tim A.Karim dengan mosi debat ketahanan lembaga keuangan syariah ditengah pandemi, dan Babak 3 Tim A. Karim versus Tim Senja dengan mosi debat perkembangan halal tourism di Indonesia. Pada setiap babak diberikan waktu 15 menit bagi tim untuk membangun argumentasi. Ketiga tim sangat bersemangat dan antusias dalam memberikan argumentasi maupun sanggahan terhadap mosi debat pada tiap babak. Pada penghujung acara, ketiga juri memberikan apresiasi kepada ketiga tim yang telah tampil prima dalam memberikan argumentasinya dan berharap kegiatan lomba seperti ini dapat diselenggarakan lagi untuk tahun – tahunn berikutnya. Selain itu, para juri juga berpesan bahwa mahasiswa FEBI harus kaya referensi ilmu ekonomi dan paham betul mengenai syariah dan konvensional.

Ikuti Tes Wawasan Kebangsaan dan Kepemimpinan, 21 Peserta Seleksi Duta Ekonomi Syariah paparkan Sejarah Tokoh Ekonomi Inspiratif

FEBI News| Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar serangkaian acara Pekan Prestasi dan Kreasi Mahasiswa (PEPSIMA). Acara PEPSIMA ini merupakan acara perdana yang digelar oleh FEBI IAIN Surakarta sebagai wadah mahasiswa untuk menyalurkan minat dan bakatnya. Selain itu, sebagai ajang penjaringan mahasiswa berprestasi FEBI IAIN Surakarta yang akan menjadi wakil di ajang perlombaan tingkat universitas maupun tingkat nasional.  Salah satu cabang lomba PEPSIMA adalah Duta Ekonomi Syariah (DES). Cabang lomba  DES ini telah lebih dahulu menyelesaikan babak tes tulis pada hari Sabtu, 10 Juli 2021 yang lalu dan babak wawancara sesi 1 pada Rabu, 14 Juli 2021 yang diikuti oleh 21 mahasiswa FEBI IAIN Surakarta dari berbagai jurusan. Juri untuk babak wawancara sesi 1 yaitu Endy Saputro, S.Th.I, M.A, selaku dosen FEBI dengan materi wawasan kebangsaan dan kepemimpinan.

Pada tes babak wawancara sesi 1 ini peserta diminta untuk mengerjakan soal yang telah diberikan oleh juri dalam bentuk video dengan waktu pengerjaan selama 30 menit. Adapun pertanyaannya yaitu mengenai kisah tokoh ekonomi Indonesia yang menginspirasi para peserta serta strategi untuk mengurangi dampak pandemi di kalangan mahasiswa FEBI. Pada Akhir tes wawancara Bapak Endy berpesan kepada peserta bahwa jadilah duta ekonomi syariah yang disiplin dan bermanfaat luas. Akan ada lanjutan tes babak wawancara sesi 2 yang rencananya akan dilaksanakan pada Minggu, 18 Juli 2021. Selain tes wawancara, peserta juga menunjukkan bakat yang dipunyai untuk mengetahui skill masing-masing peserta. Nantinya, penilaian tes babak wawancara dan tes bakat digunakan untuk menyeleksi para peserta ke babak selanjutnya.  

Gelar Kajian Pendidikan Karakter, PAKKIS FEBI Edukasi Mahasiswa Seputar Pentingnya Menjaga Penampilan

FEBI News| Sabtu (10/07/2021) PAKKIS FEBI UIN Raden Mas Said Gelar Kajian Karakter Bertajuk “Tampil Trendy Tetap Syar’i, Syar’i Tapi Friendly”. Selain itu, turut dihadirkan pula seorang Narasumber yakni Shabrina Fillahi Najah., S.E. yang mampu menyita antusias dari sejumlah mahasiswa yang hadir. Pada acara tersebut, beliau memberikan 4 table of contents. Meliputi yang pertama yaitu mengenai berpakaian menurut Islam, kedua mengenai Syari dan Trendy, Ketiga mengenai Panduan Muslim bersosialisasi dan yang terakir beliau memberikan beberapa tips kepada peserta kajian.

Narasumber yang akrab disapa shabrina ini menuturkan contoh yang ada dalam surat Al-Araf:26, dimana dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa perintah menutup aurat itu tidak hanya untuk perempuan muslim, melainkan juga untuk laki-laki muslim karena di awal arti tertulis ” hai anak adam”. Kemudian pembahasan pun berlanjut mengenai Syari dan Trendy, disini beliau memberikan batasan-batasan mengenai aurat perempuan dan laki-laki.

Diakhir sesi kajian, narasumber sempat memberikan penggalan kalimat yang luat biasa. “Semangat berproses untuk kita semua, kita tidak akan pernah sampai di titik yang baik dalam artian terus berusaha untuk menjadi pribadi yang baik yang di ridhai Allah. Baik dalam standar Allah dan standar Islam. Maka dari itu kita sama-sama berusaha dalam ketaatan meskipun harus merangkak, merayap atau berjalan itu semua gak masalah yang terpenting adalah usaha kita” Tutur Shabrina. Semoga dengan adanya kajian tersebut, peserta maupun mahasiswa semakin bertambah wawasannya dan giat dalam memperbaiki kepribadian dari segi manapun.

Redaktur : Aji Tri Laksono

Adu Kreatifitas dan Inovasi, Peserta 5 Besar Start Up Business Competition kobarkan Semangat Prestasi pada PEPSIMA 2021

FEBI News | Lima besar Finalis Start Up Business Competition beradu kretifitas dan Inovasi model bisnis yang mereka rancang. Kegiatan ini merupakan bagian Pekan Prestasi dan Kreasi Mahasiswa (PEPSIMA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta yang diselenggarakan pada hari ini Rabu 14 Juli 2021. Lomba ini merupakan agenda perdana di Lingkungan UIN Raden Mas Said Surakarta, dalam pencarian minat dan bakat Mahasiswa di Lingkungan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Diselenggarakannya agenda PEPSIMA untuk kalangan Mahasiswa dan Mahasiswi FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta bertujuan untuk membangun jiwa kompetisi yang kuat supaya siap didelegasikan ajang Piala Rektor Tahun 2022 nantinya serta ajang lomba lainnya. Agenda PEPSIMA 2021 menyusung tema “Gali Potensi, Bangun Moderasi, Raih Prestasi Songsong Digitalisasi”. Final Start Up : Business Competition dihadiri oleh Septin Puji Astuti, S. Si., M. T., Ph. D selaku Wakil Dekan III, H. Khairul Imam, M. S. I, Wahyu Pramesti, M. Si. Ak, Septi Kurnia Prastiwi, M.M. selaku Dewan Juri, Wibowo Isa, S. Sos. Selaku Tim SC Start Up : Business Competition beserta 5 Finalis Start Up : Business Competition.

Acara Final Start Up : Business Competition diselenggarakan secara daring atau online dan dibuka  oleh Septin Puji Astuti, S. Si., M.T, Ph. D. Dalam sambutannya, beliau mengatakan bahwa sebagai Mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta haruslah memiliki orientasi Start Up Business sebab kita berada dalam lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Bagi para 5 Finalis Start Up : Business Competition diharapkan nantinya dapat mengimplementasikan hasil karyanya ke masyarakat. Serta memberikan vibes jiwa bisnis muda di lingkungan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta.

Banyaknya antusias dari Mahasiswa dan Mahasiswi FEBI UIN Raden pada lomba Start Up : Business Competition, dewan juri telah memutuskan 5 Finalis yang memiliki poin tertinggi antara lain : Ayu Dewi Fatimah dengan judul karya GO-LEK KERJO Kerja Pitar Kerja Cepat, Dinda Nur Fadhilah dengan judul karya Kampus Syariah Pedia, Esmawati dengan judul karya E-TRAKET Pasar Tradisionalku, Isnanto dengan judul karya Saomi (Smart Application of MICE Information), dan Nur Fadhilah Ramadhanti Perencanaan Bisnis Usaha Aplikasi Start Up Expert Jastip (EcJastip). Bagi para 5 finalis nantinya akan diseleksi kembali untuk mendapatkan pemenang juara 1,2, dan 3 seminggu setelah final Start Up : Business Competition. (WI)