FEBI News| UITM Sarawak, Malaysia – Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta, aktif terlibat dalam diseminasi hasil pengabdian kepada masyarakat yang telah ia lakukan, diseminasi ini digelar di Universiti Teknologi MARA (UITM) Sarawak, Malaysia. Kegiatan ini bekerjasama dengan Sekolah Pascasarjana IAIN Pontianak, dan berlangsung selama 4 hari, dari Selasa (18/07/2023) hingga Jumat (21/07/2023) yang merupakan bagian dari komitmen mereka untuk memperluas jangkauan pengabdian ilmiah dan sosial di tingkat internasional.
H. Khairul Imam, M.S.I sebagai dosen dan Ketua Juruan Manajemen dan Akuntasi Syariah FEBI memberikan diseminasi hasil pengabdian dengan Peningkatan Literasi Keuangan dan Investasi bagi masyarakat Delanggu. Inti materi menyampaikan pentingnya literasi keuangan bagi masyarakat, dan mulai melakukan investasi. Para peserta diberikan materi mengenai konsep dasar investasi di pasar modal, jenis-jenis investasi di pasar modal, dan juga strategi investasi yang tepat.
“Kami sangat bersemangat untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman kami dalam bidang ekonomi dan bisnis Islam kepada komunitas internasional di UITM Sarawak. Melalui kolaborasi ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan ekonomi berbasis nilai-nilai keadilan dan keberkahan,” ungkap Khairul Imam.
Selain itu, kehadiran mereka juga bertujuan untuk memperkuat hubungan akademik antara UIN Raden Mas Said Surakarta dan UITM Sarawak, yang diharapkan dapat membuka peluang kerjasama lebih lanjut di masa depan. Para peserta dari berbagai latar belakang akademik dan profesional di Sarawak menyambut hangat kehadiran para dosen tersebut, mengingat nilai tambah yang signifikan yang dibawa oleh perspektif ekonomi dan bisnis Islam.
Dalam upaya untuk memperluas dampak positif dari inisiatif ini, pihak penyelenggara juga merencanakan serangkaian kegiatan lanjutan, termasuk penelitian terapan dan advokasi untuk penerapan prinsip-prinsip ekonomi Islam dalam konteks global yang semakin terhubung. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini tidak hanya menguatkan reputasi internasional UIN Raden Mas Said Surakarta sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen pada pengembangan sosial, tetapi juga memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pembangunan masyarakat yang berkelanjutan dan inklusif di tingkat global.
Untuk informasi lebih lanjut tentang kegiatan ini dan proyek-proyek kolaboratif lainnya, silakan kunjungi situs resmi UIN Raden Mas Said Surakarta dan UITM Sarawak.