BERBAGI PENGALAMAN MENJADI PROFESIONAL SEJAK MAHASISWA, WEBINAR KELAS PROFESIONAL PRODI AKS FEBI IAIN SURAKARTA SIAPKAN KARIR DI MASA MUDA

FEBI NEWS| Melalui media Zoom, sabtu (18/07/2020) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Surakarta telah menyelenggarakan kegiatan Webinar Kelas Peminatan Profesional bertajuk “Sukses Berkarir dimasa Muda”. Kegiatan ini berhasil menghadirkan seorang pembicara yaitu Bapak Dwi Cahyadi, SE.Sy., dengan didampingi oleh Wahyu Irawan selaku moderator. Acara webinar ini ditujukan kepada seluruh mahasiswa semester 7 yang mengambil kelas peminatan profesional tepatnya pada prodi Akuntansi Syariah sebagai tambahan informasi terkait persiapan mahasiswa agar sukses berkarir dimasa muda.

Pada kesempatannya, dengan didampingi oleh moderator, Bapak Dwi Cahyadi selaku pembicara menyampaikan beberapa hal dengan jelas dan lengkap mengenai persiapan mahasiswa semester 7 untuk melanjutkan karir dibidang profesional. Terkait hal tersebut, beliau berpendapat bahwa mahasiswa di semester 7 harusnya sudah mulai fokus memikirkan skripsi dan memperbaiki nilai mata kuliah agar IPK bagus. Selain itu, terdapat dua faktor yang harus diperhatikan sebelum memasuki dunia kerja, yang pertama adalah faktor teknis meliputi pembuatan CV dan interview yang baik, serta yang kedua ialah faktor non-teknis meliputi kemampuan mengidentifikasi peluang, menemukan kefokusan, dan branding diri sendiri. Dalam dunia kerja, ada beberapa kebiasaan yang dilakukan oleh para “High Performers”, diantaranya adalah open mind, inisiatif tinggi, menyukai feedback, all out, dan lifelong learner. Kemudian pembicara juga menceritakan pengalaman-pengalaman beliau ketika membuat CV dan mengikuti interview kerja. Hal ini tentunya sangat bermanfaat bagi para peserta yang nantinya akan melanjutkan karirnya dibidang professional.

Pada akhir acara, bapak dwi cahyadi sempat berpesan agar mahasiswa semester 7 mulai fokus memikirkan skripsi dan mengembangkan prestasi baik akademik maupun non-akademik guna menunjang karir profesional mereka. Demikianlah acara tersebut, semoga bermanfaat dan mampu menajadi pacuan mahasiswa untuk lebih serius dalam mempersiapkan karir mereka mulai dari sekarang

Redaktur: Ajeng (KJF)

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment