KSPM FEBI UIN Surakarta Berpartisipasi dalam Training of Trainers Duta Literasi Keuangan di OJK Solo

Surakarta, 16 Mei – Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Surakarta menerima undangan istimewa dari kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Solo untuk mengikuti Training of Trainers (ToT) Duta Literasi Keuangan. Acara ini berlangsung di ballroom OJK Solo dan dihadiri oleh seluruh KSPM se-Solo Raya.

Kegiatan ini dibuka dengan sambutan dari Bapak Eko Yunianto, Kepala Kantor OJK Solo, dan Bapak M. Wira Adibrata, Kepala Kantor Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) Jawa Tengah 2. Selanjutnya, peserta mendapatkan paparan materi dari berbagai narasumber, termasuk perwakilan dari OJK, Bank Jateng, Bursa Efek Indonesia (BEI), dan Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI).

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi antara OJK dan KSPM dalam upaya memperluas literasi keuangan di wilayah Solo Raya. Melalui kolaborasi ini, diharapkan tingkat literasi keuangan masyarakat Solo Raya dapat terus meningkat ke arah yang lebih baik.

Dengan adanya kegiatan ini, KSPM FEBI UIN Surakarta dan seluruh KSPM se-Solo Raya berkomitmen untuk menjadi duta literasi keuangan yang aktif dan berkontribusi dalam mencerdaskan masyarakat di bidang keuangan.

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment