Sukoharjo, 7 Juni 2024 – Prestasi membanggakan diraih oleh Ach. Ngilman Nasukha, mahasiswa semester 4 program Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said. Ia terpilih sebagai project leader dalam program internasional “Young Education Forum” Chapter Singapore-Malaysia yang akan diselenggarakan oleh ikutlomba.id pada tanggal 10-12 Juni 2024.
Program bergengsi ini akan diikuti oleh peserta dari berbagai negara, dengan fokus pada pembuatan project pitch mengenai inovasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Para peserta akan mempresentasikan ide-ide kreatif mereka di Nanyang Technological University, salah satu universitas ternama di Singapura.
Program “Young Education Forum” ini merupakan platform penting untuk mendorong kolaborasi dan inovasi dalam bidang pendidikan. Dengan berbagai kegiatan seperti diskusi, presentasi, dan networking, para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan ide-ide mereka lebih lanjut dan belajar dari para ahli serta sesama peserta.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus berprestasi dan berkontribusi dalam menciptakan solusi inovatif bagi tantangan global, terutama dalam bidang pendidikan. Semoga Ach. Ngilman Nasukha dan timnya sukses dalam program ini dan mampu membawa perubahan positif bagi dunia pendidikan.
Add a Comment
You must be logged in to post a comment