Menjalin Ukhuwah, Memperluas Dakwah: Studi Banding LSO PAKKIS dan BPPI FEB UNS

Sukoharjo, 12 Mei 2024 – Program Asistensi Keagamaan dan Kepribadian Islam (PAKKIS) FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta mengadakan acara Studi Banding dengan Badan Pengkajian dan Pengamalan Islam (BPPI) FEB Universitas Sebelas Maret. Acara yang bertema “Menjalin Ukhuwah demi Memperluas Dakwah” ini berlangsung di Masjid Al Latief FEB UNS mulai pukul 08.00 WIB, bertujuan untuk memperkuat persaudaraan dan membuka peluang kolaborasi dalam menyebarkan dakwah Islam.

Acara dibuka oleh Master of Ceremony, M. Mursyid Hammam dari BPPI FEB UNS, dan dilanjutkan dengan tilawah oleh Ichsanul Ibad Ali. Inti kegiatan ini meliputi pengenalan dan penjelasan identitas serta program kerja masing-masing lembaga, diikuti sesi tanya jawab dan diskusi yang interaktif. Diskusi ini diharapkan bisa memberikan pembelajaran dan berbagi pengalaman berharga antara LSO PAKKIS dan BPPI FEB UNS.

Salah satu momen penting dalam acara ini adalah pembacaan dan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara BPPI FEB UNS dan LSO PAKKIS, yang menandakan resmi terjalinnya kerja sama antara kedua belah pihak. Keakraban dan kekompakan semakin terbentuk melalui sesi Ice Breaking menggunakan Kahoot, yang membuat acara lebih santai dan menyenangkan.

Kegiatan ini berjalan lancar hingga akhir, diakhiri dengan pengambilan dokumentasi bersama sebagai kenang-kenangan dan bukti kesuksesan acara. Studi Banding ini diharapkan menjadi langkah awal yang solid dalam menjalin ukhuwah dan memperluas dakwah Islam secara bersama-sama.

Tags: No tags

Add a Comment

You must be logged in to post a comment