FEBI Serahkan Annual Report 2024: Refleksi Kinerja dan Proyeksi Masa Depan
Sukoharjo – Pada Selasa, 31 Desember 2024, FEBI UIN Raden Mas Said menyerahkan Annual Report 2024 kepada Rektor UIN Raden Mas Said, Prof. Toto Suharto, M.Ag., di Aula Mangkunegaran FEBI. Penyerahan dilakukan langsung oleh Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., dalam rangkaian agenda coffee morning yang juga membahas refreshment kinerja tahun 2025.
Acara ini dihadiri oleh jajaran rektorat, kepala biro AUPK, dekan fakultas, pimpinan lembaga, dan UPT di lingkungan UIN Raden Mas Said. Dalam sambutannya, Prof. Rahmawan memaparkan capaian FEBI selama setahun, termasuk inisiatif strategis yang mendukung pertumbuhan akademik dan kontribusi sosial.
Rektor Prof. Toto Suharto memberikan apresiasi atas pencapaian tersebut dan menegaskan pentingnya sinergi antarfakultas dalam mewujudkan visi UIN menuju institusi unggul berbasis nilai-nilai Islam dan modernitas.
Laporan ini tidak hanya menjadi refleksi perjalanan FEBI pada 2024, tetapi juga dasar optimisme untuk mencapai target lebih besar di tahun mendatang. 💼🎓
Guest Lecture: Membuka Wawasan Mahasiswa AKS FEBI tentang “Green Finance”
Surakarta, 27 Desember 2024 – Program Studi Akuntansi Syariah (AKS) FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta sukses menggelar kegiatan Guest Lecture yang menghadirkan Anne Miriam Rahma Habiba, S.E., mahasiswa pascasarjana dari The University of Edinburgh, Scotland. Acara yang berlangsung secara daring melalui Zoom ini mengangkat tema “Green Finance” sebagai isu utama, berlangsung dari pukul 16.00 hingga menjelang magrib.
Acara ini dirancang untuk memperkaya wawasan mahasiswa semester 6 terkait isu global, khususnya sustainability dalam keuangan dan akuntansi. Dengan topik yang relevan, kegiatan ini juga bertujuan menginspirasi mahasiswa dalam mempersiapkan tugas akhir yang adaptif terhadap tren masa kini.
Dalam paparannya, Anne Miriam menyampaikan materi dengan penuh semangat, dimulai dari latar belakang ketertarikannya terhadap isu keberlanjutan, dampak perubahan iklim global, hingga peran negara-negara dunia dalam merespons masalah ini melalui kebijakan seperti Paris Agreement. Ia juga menjelaskan aspek pendanaan dan mekanisme keuangan dalam menghadapi perubahan iklim, membuka wawasan mahasiswa tentang green finance sebagai solusi strategis.
Antusiasme peserta terlihat jelas, terutama saat sesi diskusi interaktif. Mahasiswa aktif bertanya tentang tantangan dan peluang dalam penerapan green finance di Indonesia, menunjukkan minat yang tinggi terhadap isu keberlanjutan. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga memotivasi mahasiswa untuk berpikir kritis dan inovatif dalam menghadapi tantangan global.
Program Studi AKS berharap kegiatan serupa dapat terus digelar untuk membekali mahasiswa dengan wawasan global yang aplikatif. Dengan tema seperti ini, FEBI UIN Raden Mas Said terus berkomitmen mencetak generasi yang siap menghadapi tantangan zaman.
Pelantikan Organisasi Mahasiswa FEBI: Menyongsong Masa Depan Pemimpin Bangsa
Surakarta, 23 Desember 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar pelantikan pengurus organisasi mahasiswa dan lembaga semi otonom di Gedung Graha. Sebanyak 332 pengurus baru dari Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Senat Mahasiswa (SEMA), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Bisnis Syariah, Perbankan Syariah, Akuntansi Syariah, serta LSO Fresh dan Pakkis resmi dilantik.
Acara tersebut dipimpin langsung oleh Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., yang melantik para pengurus baru dengan penuh khidmat. Sebagai bagian dari komitmen untuk menjalankan amanah, setiap ketua organisasi menandatangani pakta integritas, simbol tanggung jawab dan transparansi dalam menjalankan tugas mereka.
Dalam sambutannya, Prof. Rahmawan menyebut pelantikan ini sebagai momen bersejarah. “Ini adalah langkah awal Anda menjadi pemimpin masa depan. Pelantikan ini setara dengan prosesi di istana negara, menunjukkan tanggung jawab besar yang Anda emban,” ungkapnya
Beliau juga mengingatkan pengurus baru untuk bersyukur atas amanah yang diberikan. “Tidak semua mahasiswa memiliki kesempatan ini. Banggalah pada diri Anda dan jangan pernah berhenti bermimpi untuk masa depan yang lebih baik,” tambahnya.
Dekan FEBI mengajak pengurus untuk memaksimalkan peran mereka dalam mewujudkan visi fakultas, baik melalui kegiatan kemahasiswaan maupun kontribusi kepada masyarakat. Ia juga menutup sambutannya dengan harapan besar untuk 2045, masa Indonesia Emas.
“Selamat mengabdi dan teruslah berjuang. Sampai jumpa di 2045 saat kita merayakan Indonesia sebagai negara emas,” pungkasnya.
Dengan pelantikan ini, FEBI mempertegas komitmennya mencetak generasi pemimpin berintegritas yang siap menghadapi tantangan global.
Dosen Pembimbing Lapangan PPL Prodi MBS tahun 2024/2025
Berikut Daftar DPL PPL Prodi MBS tahun 2024/2025:
Kepada Para Mahasiswa Peserta PPL diharapkan menghubungi DPL masing-masing untuk berkordinasi dalam pelaksanaan PPL yang dimulai pada tanggal 23 Desember 2024- 23 Januari 2024
Belajar Strategi Social Media Campaign di FEBI UIN Mataram
Lombok- Rabu, 18 Desember 2024, FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta melakukan kunjungan ke FEBI UIN Mataram untuk mempelajari strategi social media campaign yang sukses menjangkau audiens luas. Rombongan disambut oleh Dekan FEBI UIN Mataram, Prof. Dr. Riduan Mas’ud, M.Ag., bersama jajaran pimpinan fakultas.
Dekan FEBI Surakarta, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., menyampaikan apresiasi atas kesediaan FEBI Mataram berbagi pengalaman. Pemaparan mencakup strategi konten berbasis nilai syariah, kampanye untuk industri halal, dan integrasi media sosial dalam mendukung pendidikan dan kewirausahaan.
Diskusi berkembang hingga membahas kolaborasi riset dan pertukaran mahasiswa, dengan harapan dapat memperkuat sinergi kedua fakultas untuk menghadapi tantangan global di era digital.
FEBI UIN Surakarta Rintis Kolaborasi dengan FEB Universitas Mataram
Lombok- Pada Selasa, 17 Desember 2024, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta melaksanakan kunjungan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Mataram untuk merintis kerja sama riset kolaboratif. Rombongan diterima langsung oleh Dekan FEB, Dr. Ihsan Ro’is, M.Si., S.E., bersama jajaran pimpinan fakultas.
Dalam sambutannya, Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., menyampaikan apresiasi atas sambutan yang hangat dan berharap kerja sama ini memberikan kontribusi signifikan bagi pengembangan ilmu ekonomi syariah dan industri halal.
Pemaparan dari FEB Universitas Mataram menyoroti pengembangan kurikulum berbasis syariah dan relevansi program studi terhadap kebutuhan industri halal. Diskusi berlangsung interaktif dengan membahas peluang kolaborasi, seperti penelitian dosen dan mahasiswa, pertukaran mahasiswa, serta sinergi antara teori dan praktik melalui kerja sama dengan pelaku usaha di sektor ekonomi syariah.
Topik lain yang menarik perhatian adalah strategi meningkatkan kualitas penelitian dosen melalui publikasi terindeks dan kerja sama lintas institusi. Kunjungan ini diharapkan membuka jalan bagi kedua fakultas untuk mengoptimalkan potensi masing-masing dalam mendukung perkembangan ekonomi syariah dan pendidikan berbasis penelitian.

FEBI UIN Surakarta Jalin Kolaborasi Riset dengan FMIPA Universitas Mataram
Lombok- Pada Selasa, 17 Desember 2024, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta melakukan kunjungan ke Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Mataram untuk merintis kerja sama riset kolaboratif. Rombongan disambut oleh Dekan FMIPA, Dr. Rahadi Wirawan, S.Si., M.Si., beserta jajaran dekanat.
Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., Dekan FEBI, menyampaikan terima kasih atas penerimaan yang hangat. Diskusi mencakup peluang kolaborasi di bidang sains terapan, pengelolaan lingkungan, dan kewirausahaan berbasis riset.
Delegasi FEBI juga diajak mengunjungi laboratorium FMIPA yang memfokuskan pada inovasi bioteknologi dan fisika material. Selain itu, kunjungan dilanjutkan ke Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram untuk berdiskusi tentang pengembangan sumber daya manusia, program studi berbasis kewirausahaan, dan integrasi kegiatan magang dengan dunia industri.
Kegiatan ini diharapkan memperkuat sinergi antara kedua institusi dalam menghasilkan riset yang berdampak dan inovatif.