FKIJK Solo Raya Siap Sukseskan Program Pekan Literasi Keuangan dan Program Praktisi Goes to Campus FEBI UIN RM Said

Surakarta – Rapat koordinasi dan silaturahmi antara Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) Solo Raya dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta telah sukses diselenggarakan pada Jumat (7/07/2023). Acara ini diadakan di Aula Pimpinan FEBI dan dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, termasuk Dekan FEBI, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si, Ketua Lab FEBI, Wahyu Pramesti, serta perwakilan dari FKIJK, M. Wira Adibrata, Kepala BEI Solo, beserta tim.

Rapat ini bertujuan untuk membahas kerjasama antara FKIJK dan FEBI UIN RM Said dalam mengadakan Program Pekan Literasi Keuangan dan Program Praktisi Goes to Campus. Pekan Literasi Keuangan ini akan memberikan kesempatan bagi mahasiswa FEBI untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang dunia keuangan dan pentingnya literasi keuangan. Sementara itu, Program Praktisi Goes to Campus akan menghadirkan praktisi industri jasa keuangan yang berpengalaman untuk berbagi pengetahuan mereka kepada mahasiswa FEBI khususnya semester 5.

Dalam rapat tersebut, Dr. M. Rahmawan Arifin, Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, menyatakan kegembiraannya atas kerjasama ini. Beliau menyampaikan, “Kami sangat antusias untuk bekerja sama dengan FKIJK dalam menyelenggarakan Pekan Literasi Keuangan dan Program Praktisi goes to Campus. Kami berharap melalui kegiatan ini, mahasiswa kami dapat memperluas pengetahuan dan keterampilan mereka di bidang keuangan, sehingga mereka siap menghadapi dunia kerja yang kompetitif.”

Sementara itu, M. Wira Adibrata, Kepala BEI Solo, juga menyampaikan komitmennya terhadap kerjasama ini. Beliau menyatakan, “FKIJK sangat bersemangat untuk bekerja sama dengan FEBI dalam mengembangkan pemahaman dan keterampilan mahasiswa dalam industri jasa keuangan. Kami berharap melalui Pekan Literasi Keuangan dan Program Praktisi goes to Campus ini, kami dapat memberikan kontribusi yang berarti bagi pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas di sektor keuangan.”

Rencananya, Program Pekan Literasi Keuangan dan Program Praktisi Goes to Campus akan diselenggarakan pada awal perkuliahan di bulan September. Kedua belah pihak, FKIJK dan FEBI, berkomitmen untuk bekerja sama secara intensif guna mempersiapkan acara tersebut. Keberhasilan kerjasama ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi mahasiswa FEBI dalam meningkatkan pengetahuan mereka serta memperkuat hubungan antara dunia akademik dan industri jasa keuangan.

Kunjungi FEBI, Dirjen Bimas Budha Kemenag RI Dorong Kerukunan Beragama Dan Perkembangan Ekonomi Yang Inklusif

FEBI NEWS – Selasa (13/06/2023) Drs. Supriyadi, M.Pd., Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha di bawah naungan Kementerian Agama Republik Indonesia, melakukan kunjungan ke kampus Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta. Kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian acara dari penandatanganan kerjasama antara UIN Raden Mas Said Surakarta dengan Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Buddha (Ditjen Bimas Budha) Kementerian Agama dan Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri (STABN) Raden Wijaya Wonogiri.

Dalam kunjungannya, Drs. Supriyadi, M.Pd. didampingi oleh Ketua STABN Raden Wijaya Wonogiri, Prof. Dr. Hesti Sadtyadi, S.E., M.Si. dan Kasubdit Pendidikan Tinggi Ditjen Bimas Budha, Sayit, SH, S.Ag., MH. FEBI UIN Raden Mas Said menyambut baik kunjungan tersebut dan mempersilahkan  untuk turut mengisi plakat hall of fame FEBI UIN Raden Mas Said sebagai tanda kunjungan yang bersejarah.

Dalam plakat tersebut, para tamu memberikan pesan inspiratif kepada mahasiswa FEBI. Beliau bertiga menekankan pentingnya pemahaman dan toleransi antaragama serta pentingnya kerjasama dalam membangun harmoni di tengah masyarakat yang multikultural. Serta mengajak mahasiswa FEBI untuk terus belajar dan mengembangkan diri agar dapat memberikan kontribusi yang positif dalam bidang ekonomi dan bisnis Islam.

Kerjasama antara UIN Raden Mas Said, Ditjen Bimas Budha Kemenag, dan Sekolah Tinggi Agama Budha Raden Wijaya Wonogiri bertujuan untuk memperkuat pendidikan agama Buddha, meningkatkan pemahaman antaragama, serta mendorong kolaborasi dalam pengembangan ekonomi dan bisnis di Indonesia.

Kunjungan Kejasama Dirjen Bimas Budha dan STABN Raden Wijaya Wonogiri di kampus FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara institusi pendidikan Islam dan pemerintah dalam mendorong kerukunan beragama dan perkembangan ekonomi yang inklusif.

FEBI UIN RM Said Dapatkan Hibah Aplikasi Perbankan Syariah Dari BMT Amanah Ummah Senilai 150 Juta

FEBI NEWS – Jumat (9/6/2023) Baitul Maal wat Tamwiil (BMT) Amanah Ummah melalui program Corporate Social Responsbility memberikan hibah aplikasi perbankan syariah, Islamic Microfinance senilai hampir 150 juta rupiah kepada FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Hibah tersebut berupa hak penggunaan aplikasi, pelatihan dan pendampingan dalam penggunaan aplikasi.

Pada kesempatan ini juga, pihak BMT Amanah Ummah yang diwakili oleh Faisal Abdul Haris, S.E. menandatangani nota kesepahaman dan kerjasama dengan pihak FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Dekan FEBI UIN RM Said Surakarta, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si menyambut baik kerjasama ini. Beliau berharap kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas mahasiswa terhadap literasi digital perbankan syariah.

Aplikasi Islamic Microfinance merupakan aplikasi perbankan syariah yang digunakan oleh seluruh anggota perhimpunan BMT dan BPRS Indonesia untuk transaksi keuangan. Aplikasi ini akan digunakan sebagai salah satu materi Praktikum Bank Syariah FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Sehingga output dari praktikum Bank Syariah ini, mahasiswa FEBI diharapkan mampu menguasai pengoperasian aplikasi dan lebih berpeluang untuk bersaing dan berkarir di dunia Perbankan Syariah.

Seusai penandatangan nota kesepahaman dan kerjasama, pihak BMT Amanah Ummah menugaskan beberapa anggotanya untuk memberikan pelatihan dan pendampingan penggunaan Aplikasi. Pelatihan tersebut dilaksanakan di ruang laboratorium komputer FEBI dengan diikuti oleh para mentor dan asisten praktikum Bank Syariah.

FEB UGM Buka Peluang Beasiswa Pasca Sarjana Bagi Mahasiswa FEBI UIN RM Said

FEBI NEWS – Pada Selasa (23/05/2023) FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta mendapat kunjungan dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Gajah Mada. Kunjungan tersebut dalam rangka mensosialisasikan program beasiswa Pasca Sarjana Magister Akuntansi Pasca Sarjana di UGM bagi mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta.

Untuk mensosialisasikan Program beasiswa ini, FEB UGM menugaskan Profesor Irwan Taufiq Ritonga, Ph.D., sebagai perwakilan mereka. Program ini merupakan salah satu hasil dari kerjasama dan MoU antara FEBI UIN RM Said Surakarta dan FEB UGM  yang ditandatangani pada Februari lalu.

“Kami sangat terbuka untuk menerima Mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta yang tertarik bergabung dengan kami sebagai salah satu civitas akademika dan berkomitmen untuk memberikan kontribusi besar bagi Indonesia melalui dunia pendidikan terutama dibidang akuntansi Syariah”, Ungkap Irwan.

Wakil Dekan III Bidang Kerjasama dan Kemahasiswaan, Ibu Septin Puji Astuti, S.Si., M.T., Ph.D. turut hadir dan membersamai kegiatan ini. Diharapkan dengan sosialisasi ini, mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said tidak bingung dalam menentukan kelanjutan studi pasca sarjana dengan Magister Akuntansi UGM sebagai salah satu opsinya. Dan tentunya dengan program beasiswa ini, para mahasiswa FEBI akan semakin tertarik untuk mengembangkan keilmuannya lebih lanjut.

Dekan FEBI Resmikan Pembukaan Festival Bazar Syariah FEBI

FEBI NEWS | Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si. secara resmi membuka Festival Bazar Syariah di lapangan utama UIN Raden Mas Said Surakarta pada hari Senin, 15 Mei 2023. Bazar ini diadakan sebagai bagian dari Praktikum Kewirausahaan oleh Unit Laboratorium Fakultas Ekonomi Bisnis Syariah (FEBI) dan akan berlangsung selama dua hari berturut-turut.

Semua peserta bazar merupakan mahasiswa FEBI. Tujuan utama dari bazar ini adalah untuk melatih jiwa kewirausahaan mahasiswa FEBI dan memberikan kesempatan bagi mereka untuk mengembangkan keterampilan bisnis mereka dalam konteks syariah.

Pada festival bazar ini, setiap stand akan terdiri dari 3 hingga 5 kelompok yang akan menjual berbagai macam produk yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Produk yang ditawarkan diantaranya makanan halal, pakaian muslim, dan lain sebagainya. Bazar ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan peluang kepada mahasiswa FEBI dalam menjual produk, tetapi juga sebagai ajang untuk berinteraksi dengan masyarakat luas dan mempromosikan nilai-nilai bisnis syariah.

Festival Bazar Syariah ini diharapkan dapat menjadi ajang yang bermanfaat bagi mahasiswa FEBI untuk mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh di kelas ke dalam praktik bisnis yang nyata. Dengan adanya festival ini, diharapkan pula dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap bisnis syariah dan produk-produk yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah.

Perkuat Nilai Toleransi, FEBI Gelar Training Kader Moderasi Beragama

FEBI NEWS – Pada hari Selasa, 9 Mei 2023, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta mengadakan Training Kader Moderasi Beragama di Rivermoon, Klaten. Pelatihan ini diikuti oleh para dosen dan tenaga kependidikan UIN Raden Mas Said Surakarta dan dipandu oleh narasumber Mukhammad Mahfud, S.Sos. I, M. Si. Pelatihan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada peserta mengenai pentingnya moderasi beragama dalam menciptakan sikap toleransi terhadap perbedaan agama dan budaya di masyarakat.

Menurut Mahfud, moderasi beragama adalah upaya untuk menyeimbangkan dan menyelesaikan perbedaan antar agama dalam satu masyarakat, dengan tujuan untuk menciptakan perdamaian dan persatuan di tengah masyarakat yang heterogen. Moderasi beragama juga mengajarkan masyarakat untuk bersikap toleran terhadap perbedaan agama maupun budaya. Hal ini sesuai dengan visi dan misi UIN Raden Mas Said Surakarta untuk menciptakan lingkungan akademik yang ramah dan harmonis, di mana keberagaman dihargai dan dijadikan sebagai sumber kekuatan.

Peserta pelatihan diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang mampu mempromosikan sikap saling menghormati dan toleransi dalam kehidupan beragama di masyarakat. Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, peserta dapat memahami betapa pentingnya menjaga kerukunan dan keharmonisan dalam kehidupan beragama di masyarakat yang multikultural. Ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara yang toleran dan menghargai perbedaan agama serta budaya.

FEBI UIN RM Said Gelar Seminar Penguatan Moderasi Beragama

FEBI NEWS – Kartasura- Pada Rabu, 12 April 2023, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta menyelenggarakan Seminar Moderasi Beragama dengan mengambil Tema Peran Masjid Dalam Membentuk Perilaku Moderat Dalam Beragama Dan Berbangsa. Seminar bertempat di Aula Graha dan dihadiri oleh mahasiswa FEBI dengan mengundang Bagus Sigit Setiawan, Asisten Direktur Masjid Syeikh Zayed Solo sebagai Narasumber.

Selama seminar, Dr. Khoirul Iman, yang mewakili Dekan FEBI, memberikan pidato pembuka. Dia menekankan pentingnya toleransi dan moderasi agama di zaman sekarang. Narasumber Bagus Sigit Setiawan menjelaskan tentang tugas besar masjid sebagai pusat peribadatan dan pentingnya MPMB sebagai salah satu tanggung jawab masjid. Ia menekankan bahwa toleransi beragama tidak hanya berarti menghormati pemeluk agama lain, tetapi juga memperhatikan koridor toleransi yang tidak boleh dilanggar.

H. Zainur Ihsan Effendi, dari divisi Reviewing Quality Delivery dan Operation Masjid Raya Sheikh Zayed Solo bertindak sebagai moderator untuk memandu diskusi antara peserta dan narasumber. Acara ini sangat bermanfaat dan diharapkan mampu meningkatkan kesadaran mahasiswa tentang pentingnya toleransi dan moderasi dalam beragama dan berbangsa.

LAMEMBA Resmi Akhiri Asesmen Lapangan Pada Prodi MBS FEBI UIN Rm Said

Penulis: M. Hanif Aditya

FEBI NEWS | Rangkaian Asesmen lapangan pada Program Studi Manajemen Bisnis Syariah (MBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said resmi ditutup oleh asesor pada hari Selasa (21/03/2023) bertempat di Aula FEBI Lantai 1.

Salah satu asesor lapangan Lamemba, Dr. Zainur Hidayah, menyampaikan bahwa hampir semua aspek di FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta terkhusus Prodi MBS sudah berjalan secara semestinya, “Kita ucapkan terimakasih atas kerjasamanya sehingga asesmen lapangan ini berjalan lancar dan sesuai jadwal.” Imbuhnya.

Dr. Suhendar menambahkan bahwa terkait instrumen asesmen, Prodi MBS FEBI UIN RM Said sudah lengkap dan baik. Bahkan berpotensi menjadi salah satu role model bagi FEBI PTKIN lainnya. Terutama dalam inovasi dan kreatifitas yang ditunjukan di lapangan.

Antum a’lamu bi umuri dunyakum, bapak ibu sekalian lebih tahu akan semua hal di prodi MBS ini yang perlu dibenahi dan ditingkatkan”. Tambahnya.

Dalam kesempatan ini, Dekan FEBI UIN Raden Mas Said, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si menyampaikan ucapan beribu terimakasih kepada seluruh tim yang sudah bekerja keras dalam menyiapkan dokumen dan berkas-berkas demi suksesnya asesmen lapangan Lamemba untuk prodi MBS. Beliau juga mengungkapkan permohonan maaf kepada para asesor lapangan yang Lamemba atas segala kekhilafan dan kekurangan selama berlangsungnya Asesmen Lapangan ini.

Dekan juga mengungkapkan bahwa akreditasi dari Lamemba ini bukanlah sebagai tujuan utama, melainkan bagian dari proses Continous Improvement. Kita berkomitmen untuk selalu menghadirkan berbagai upaya peningkatan kualitas akademik, demi lahirnya generasi penerus bangsa yang lebih baik.

“Hari ini merupakan salah peristiwa paling monumental bagi kita , karena Lamemba berkenan datang melakukan asesmen pada Prodi kita. Dengan Lamemba, kita dikenalkan akan pentingnya Berdaya Saing Global. Tidak hanya nasional, tapi juga Internasional.” Jelasnya.


Asesor LAMEMBA Tinjau Kelengkapan Sarana dan Prasarana FEBI

FEBI NEWS | Asesmen lapangan LAMEMBA pada Prodi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Raden Mas Said Surakarta berlanjut di hari kedua pada Selasa (21/03/2023). Dr. Zainur Hidayah, S.Pi., MM dan Dr. Suhendra, M.M. sebagai asesor lapangan Lamemba kembali hadir untuk memberikan penilaian.

Pada hari kedua ini, kegiatan yang dilakukan meliputi wawancara dosen, wawancara tenaga kependidikan, inspeksi ruang kelas, inspeksi laboratorium praktikum, dan tinjauan sarana prasarana fakultas seperti perpustakaan serta ruang dosen.

Dalam wawancara dosen, Asesor Lapangan menyampaikan pertanyaan seputar kegiatan akademik yang dilakukan oleh dosen, termasuk pengembangan diri dan inovasi dalam mengajar. Sedangkan dalam wawancara tendik, Asesor Lapangan menggali informasi tentang tugas dan tanggung jawab tendik dalam mendukung kegiatan akademik di kampus.

Selanjutnya, Asesor Lapangan melakukan kunjungan ke kelas untuk mengevaluasi proses pembelajaran yang sedang berlangsung. Selain itu, Asesor Lapangan juga mengunjungi laboratorium praktikum untuk mengecek ketersediaan fasilitas dan peralatan yang digunakan dalam proses belajar mengajar.

Asesor Lapangan juga melihat kondisi perpustakaan dan mengevaluasi koleksi buku serta layanan yang diberikan. Terakhir, Asesor Lapangan melakukan tinjauan sarana prasarana fakultas untuk memastikan bahwa kondisi bangunan, fasilitas dan lingkungan kampus terjaga dengan baik.

Dalam asesmen ini, Asesor Lapangan memberikan saran dan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas Program Studi Manajemen Bisnis Syariah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Raden Mas Said Surakarta. Terutama yang berkaitan dengan Asesmen Lapangan Lamemba.

LAMEMBA Gelar Asesmen Lapangan Pada Prodi Manajemen Bisnis Syariah

FEBI NEWS | Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) melakukan Asesmen Lapangan pada Program Studi Manajemen Bisnis Syariah (MBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta pada Senin 20 Maret 2023. Asesor yang ditunjuk dalam Asesmen Lapangan (AL) tersebut adalah Dr. Zainur Hidayah, S.Pi., MM dan Dr. Suhendra, M.M.

Kegiatan berlangsung di Aula Utama FEBI dengan dihadiri langsung oleh Wakil Rektor I UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. Imam Makruf, S.Ag., M.Pd. Beserta pimpinan lainnya di lingkungan UIN Raden Mas Said Surakarta, alumni, stakeholder, dan turut dihadiri oleh seluruh civitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI).

Wakil Rektor I UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. Imam Makruf, S.Ag., M.Pd dalam sambutannya menyampaikan bahwa asesmen lapangan diharapkan tidak hanya berorientasi pada nilai akhir semata melainkan dapat mengambil catatan dari asesor selama proses berlangsung sehingga kedepan bisa terus melakukan pembenahan.

“Kami berharap dengan agenda Asesor Lapangan Lamemba ini dapat memberikan manfaat dan masukan serta pembelajaran dalam meningkatkan mutu dan kualitas FEBI, terutama Prodi Manajemen Bisnis Syariah.” Tambahnya.

Selanjutnya, Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si. memaparkan presentasi mengenai visi dan misi fakultas yang mendukung terjadinya akselerasi positif pada pengembangan prodi MBS.

Selain itu, Dr. Rahmawan juga memaparkan keunggulan dari FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, di antaranya adalah kurikulum yang selalu disesuaikan dengan kebutuhan industri, penggunaan teknologi terkini dalam proses pembelajaran, dan penekanan pada pengembangan karakter dan moralitas siswa.

FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta juga berkomitmen untuk terus meningkatkan internasionalisasi fakultas. Hal ini dilakukan dengan mengembangkan kerja sama dengan perguruan tinggi di luar negeri serta mengirimkan staf dan mahasiswa ke luar negeri untuk mengikuti program pertukaran dosen dan pelajar serta pengabdian kepada masyarakat dan riset.