FEBI News| Kartasura, (30/3/2023) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar diskusi publik dengan tema “Pengembangan Wisata berbasis Religi, Budaya, dan Potensi Lokal dengan menghadirkan Khomarudin Ahmad, ME seorang alumni FEBI yang juga penemu Brownies Tiwul dengan brand merk Mas Browul. Acara ini dihadiri oleh dosen, mahasiswa, serta masyarakat umum anggota Paguyuban Warga Ageng Kartasura (PAWARTOS) dan komunitas pegiat budaya di sekitar Keraton Kartasura.
Dalam sambutannya, Dekan FEBI UIN Said Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si menyampaikan pentingnya peran kampus FEBI dalam pengembangan inovasi produk lokal. Ia juga menyambut baik kehadiran Khomarudin Ahmad sebagai alumni FEBI yang sukses dalam mengembangkan produk makanan daerah.
Diskusi publik ini dipandu oleh Ruthsahaya Sapujiati (Ipoet), ketua PAWARTOS. Khomarudin Ahmad berbagi pengalaman dan kesuksesannya dalam mengembangkan Brownies Tiwul sebagai produk makanan daerah yang kini memiliki penggemar di seluruh Indonesia.
Khomarudin Ahmad juga mengungkapkan pentingnya inovasi dalam mengembangkan produk makanan daerah agar dapat bersaing dengan produk dari luar daerah. “Kita harus bisa membuat produk yang memiliki ciri khas daerah dan juga disukai oleh masyarakat luas,” ujarnya. Diskusi ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk lebih mengembangkan produk makanan daerah dan menjadikannya sebagai potensi ekonomi yang dapat mengangkat daerah tersebut.