Pelantikan Organisasi Mahasiswa FEBI: Menyongsong Masa Depan Pemimpin Bangsa

Surakarta, 23 Desember 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar pelantikan pengurus organisasi mahasiswa dan lembaga semi otonom di Gedung Graha. Sebanyak 332 pengurus baru dari Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Senat Mahasiswa (SEMA), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Manajemen Bisnis Syariah, Perbankan Syariah, Akuntansi Syariah, serta LSO Fresh dan Pakkis resmi dilantik.

Acara tersebut dipimpin langsung oleh Dekan FEBI, Prof. Dr. M. Rahmawan Arifin, M.Si., yang melantik para pengurus baru dengan penuh khidmat. Sebagai bagian dari komitmen untuk menjalankan amanah, setiap ketua organisasi menandatangani pakta integritas, simbol tanggung jawab dan transparansi dalam menjalankan tugas mereka.

Dalam sambutannya, Prof. Rahmawan menyebut pelantikan ini sebagai momen bersejarah. “Ini adalah langkah awal Anda menjadi pemimpin masa depan. Pelantikan ini setara dengan prosesi di istana negara, menunjukkan tanggung jawab besar yang Anda emban,” ungkapnya

Beliau juga mengingatkan pengurus baru untuk bersyukur atas amanah yang diberikan. “Tidak semua mahasiswa memiliki kesempatan ini. Banggalah pada diri Anda dan jangan pernah berhenti bermimpi untuk masa depan yang lebih baik,” tambahnya.

Dekan FEBI mengajak pengurus untuk memaksimalkan peran mereka dalam mewujudkan visi fakultas, baik melalui kegiatan kemahasiswaan maupun kontribusi kepada masyarakat. Ia juga menutup sambutannya dengan harapan besar untuk 2045, masa Indonesia Emas.

“Selamat mengabdi dan teruslah berjuang. Sampai jumpa di 2045 saat kita merayakan Indonesia sebagai negara emas,” pungkasnya.

Dengan pelantikan ini, FEBI mempertegas komitmennya mencetak generasi pemimpin berintegritas yang siap menghadapi tantangan global.

MBKM FEBI : Inisiasi Bisnis ‘Pentol’ Sebagai Implementasi Nilai Teori Bisnis

FEBI News | Dalam rangka mengimplementasikan teori-teori bisnis yang disampaikan pada pertemuan sebelumnya, para Mahasiswa peserta Program MBKM kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN Raden Mas Said Surakarta berkesempatan untuk mempraktekkan ilmu mereka untuk memulai sebuah bisnis. Bisnis yang dipilih adalah bisnis produksi pentol, yang diberi nama ‘Pentol Jawara’. Para mahasiswa dituntut untuk mampu mengonsep rencana bisnis mulai dari proses produksi hingga pemasarannya.

Namun sebelum memulai proses bisnis dan produksi, para mahasiswa MBKM terlebih dahulu menentukan konsep rencana bisnis dengan menghitung modal dan biaya produksi beserta nilai jualnya. Tidak hanya itu, konsep marketing hingga strategi pemasarannya juga perlu untuk dimatangkan. Kegiatan ini didampingi oleh Ibu Wahyu Pramesti, M.Si, dosen praktisi bisnis FEBI Raden Mas Said, dan dilaksanakan di pelataran gedung Sekolah Alam Bumi Langit pada hari Jumat (9/12/2022).

Diharapkan dengan kegiatan ini, para Mahasiswa MBKM mampu dan berdaya untuk mengimplementasikan ilmu mereka dengan baik. Tidak hanya berdaya untuk diri sendiri, namun juga mampu untuk memberdayakan masyarakat dalam meningkatkan bisnis.

MENEMBUS PASAR INTERNASIONAL DENGAN DIGITAL MARKETING

FEBI News| Sebagai salah satu rentetan program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) kolaboratif dengan FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten, FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta mengundang Dhias Bahari Aditama, salah seorang trainer dari Kampus UMKM Shopee Ekspor dan A. Haris Akbar, CEO Kimibag dari Pondok Pesantren Al Qohar. Acara ini dilaksanakan di Aula FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta pada hari Rabu (7/12/2022).

Mas Dias, sapaan akrab Dhias Bahari Aditama, mengungkapkan bahwa saat ini peluang kesuksesan melalui bisnis Ecommerce sangatlah besar. Tidak hanya mampu menggaet pelanggan dari dalam negeri, bahkan hingga merebut pasar mancanegara. Saat ini sudah ada ribuan seller yang berafiliasi dengan Shopee, berhasil untuk mengekspor produknya hingga ke mancanegara. Pada pelatihan UMKM Shopee Ekspor ini, dijelaskan juga tentang pentingnya Digital Marketing bagi entrepeneur masa kini.

Dilanjutkan setelahnya, sharing session bersama A. Haris Akbar, Chief Executive Officer (CEO) Kimibag. KIMIBAG adalah salah satu unit usaha yang berjalan seiring dengan Pondok Pesantren Al-Qohar. Bergerak dalam bidang manufaktur. Produksi tas dengan segala varian model. Produk Kimibag saat ini berhasil menembus pasar internasional.

Selain dihadiri oleh mahasiswa MBKM dari FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten, acara ini juga dihadiri oleh mahasiswa FEBI UIN Raden Mas Said yang mendapat beasiswa entrepreneurship dan influencer. Diharapkan dengan acara ini dapat menambah wawasan mereka dalam hal Digital Marketing.