MBKM FEBI: Belajar Entrepreneurship Sambil Mondok di Pesantren Al Qohar

FEBI NEWS | Mahasiswa Program Student Mobility MBKM Kolaboratif FEBI UIN Maulana Hasanudin dan  menuju ke Pondok Pesantren Al-Qohar pada Kamis (15/12/2022) untuk mengali potensi entrepreneur dikalangan Pesantren dan masyarakat. Mereka dijadwalkan tinggal di Pondok Pesantren Al Qohar selama 9 hari dengan output pelaksaan project Participatory Market Chain Apporach (PMCA) dengan produk Kimibag sebagai referensinya.

Pondok Pesantren Al Qohar dipilih sebagai destinasi belajar MBKM karena di pesantren ini selain mempelajari ilmu agama namun juga ilmu bisnis. Unit bisnis yang dimiliki pesantren ini berupa kerajinan berbagai jenis tas yang terbuat dari kanvas dan goni. Dan hebatnya, Bisnis tersebut sudah mampu bersaing di pasar internasional karena kualitas dan konsistensinya. Dengan pengrajin yang berasal dari santri serta tehnik marketing dan proses produksi yang baik, tentu bisnis di Pesantren ini cukup menarik untuk diteliti oleh para Mahasiswa.

Pada saat pelepasan mahasiswa di Pesantren Al Qohar, bapak Khairul Imam, M.S.I menyampaikan agar mahasiswa yang terlibat  mampu mengambil ilmu entepreneur dengan baik sekaligus memperdalam ilmu agama di Pesantren Al Qohar ini. Program mahasiswa MBKM di Pesantren Al Qohar disambut dengan hangat oleh pimpinan pondok pesantren dan perangkat desa setempat.

Audiensi BPH Ormawa dan LSO Bersama Dekanat FEBI Pasca Pemilu Raya

FEBI NEWS | Dalam rangka membangun organisasi yang lebih baik di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, kemahasiswaan FEBI UIN RM Said Surakarta melaksana kegiatan audiensi Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) dan Lembaga Semi Otonom (LSO) pada Rabu (14/12/2022) di Aula Gedung A FEBI. Audiensi yang ditujukan untuk BPH Ormawa dan LSO FEBI 2023 dilaksanakan bersama jajaran dekanat dan demisioner ketua umum Ormawa dan LSO 2022.

Acara ini dihadiri oleh langsung oleh Dekan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta, Dr. M. Rahmawan Arifin, SE, M.Si, Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Septin Puji Astuti, S.Si., M.T. Ph.D. serta Kepala Sub Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dwidjo Martono, S.E., M.M. Dalam arahannya Dekan FEBI, , Dr. M. Rahmawan Arifin menyampaikan beberapa evaluasi mengenai pelaksanaan Pemilu Raya Keorganisasian. Beliau berharap kedepannya Pemilu Raya dapat terlaksana tepat waktu dengan persiapan yang matang.

Selain itu beliau juga berharap agar kepengurusan organisasi mahasiswa kedepannya menjadi lebih baik lagi. Terutama dalam program kerja Dewan Mahasiswa dan Senat Mahasiswa, harus selalu berkoordinasi dengan Wakil Dekan 3, ibu Septin Puji Astuti pada setiap kegiatan. Sedangkan untuk HMPS bisa berkoordinasi dengan Koordinator Prodinya masing-masing. Dan LSO bisa bekerjasama dengan HMPS untuk suport SDM dan tidak hanya fokus pada ekonomi islam.

Diharapkan dengan kegiatan ini, terjadi transformasi nilai yang efektif dari pengurus lama ke pangurus yang baru. Dan tentunya disertai dengan peningkatan nilai-nilai keorganisasiaan berdasarkan evaluasi dari kepengurusan sebelumnya.

MBKM FEBI Undang BMT Mazaya Kenalkan Sistem Keuangan Syariah

FEBI NEWS | Baitul Maal wat Tamwil (BMT) adalah lembaga keuangan syariah yang beroperasi menggunakan gabungan konsep “Baitul Tamwil dan Baitul Maal” dengan target operasionalnya fokus kepada sektor Usaha Kecil Menengah. Pada hari Rabu (14/12/2022), MBKM FEBI mengundang BMT Mazaya untuk memperkenalkan sistem keuangan syariah dan produk yang ada pada BMT.

BMT Mazaya merupakan salah satu unit laboratorium FEBI yang bekerjasama dengan BMT Amanah Ummah dalam sistem dan pengoperasiannya. Ibu Cindy Fitria mewakili BMT menjelaskan dengan cukup gamblang mengenai sistem kerja BMT Mazaya beserta dengan inovasi produknya. Dilanjutkan dengan presentasi dari Mas Bayu mengenai role play atau praktik langsung dalam menghadapi nasabah dan langkah-langkah marketing produk BMT dengan baik.

Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Kantor Pusat BMT Amanah Ummah di jalan Slamet Riyadi No. 292. Para mahasiswa berkesempatan untuk melihat langsung praktik transaksi di BMT Amanah Ummah. Diharapkan dengan kegiatan ini, para mahasiswa dapat lebih mengenal BMT beserta produk didalamnya.

MBKM FEBI: Literasi Bank Digital Bersama Bank Mega Syariah

FEBI NEWS | Pada hari Rabu (14/12/2022) FEBI dalam program MBKM mengadakan Literasi Bank Digital Bersama RMGB Bank Mega Syariah Cabang Solo, dengan narasumber ibu Amellia Sylviany. Diawal penyampaian materi, Narasumber meminta mahasiswa untuk memperkenalkan diri sebagai salah satu bentuk personal branding, dan mahasiswa atas nama Syadad Asadullah memberikan contoh dan menjelaskan diri.

Kemudian narasumber menanyakan siapa mahasiswa yang sudah memiliki akun alo bank. Salah satu mahasiswa atas nama Lutfika Al-Qomariyah menceritakan kemudahan mengunakan alo bank, dengan membuka rekening tanpa perlu datang ke bank, tapi hanya dengan aplikasi saja, semua menjadi sangat mudah.

Selanjutnya narasumber bersama tim mendampingi semua mahasiswa untuk mendownload aplikasi alo bank sekaligus mengisi data diri secara online, sehingga identitas mahasiswa sudah terdata sebagai pengguna alo bank.

Sesi selanjutnya diskusi terkait apa perbedaan Bank Konvensional dan Bank Syariah? Jika bank Syariah bersumber dengan bertransaksi secara syariah, dan bank kovensional secara kesepakatan umum. Sehingga  sebagai fakultas yang memiliki background ekonomi dan bisnis Islam ini sangat tepat dan sesuai sekali untuk bekerjasama dengan Bank berbasis Syariah.

Setelah mahasiswa diarahkan untuk menginstal aplikasi m-syariah dan mempraktikan apa perbedaannya dengan alo bank. Jika Bank Mega Syariah itu masih memiliki ATM sedangkan alo bank hanya sebatas e-wallet dan digital saja.

MBKM FEBI : Personal Branding Sebagai Ajang Profesionalisasi Diri

FEBI NEWS | Pada agenda program MBKM Kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar kelas inspiratif mengenai Application of Social Media for Personal Branding. Acara ini dilaksanakan di Aula Utama FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta pada Selasa (13/12/2022) dengan mengundangan Wibowo Isa, M.E. sebagai narasumber. Beliau merupakan personal yang mempunyai pengalaman kerja di bidang profesional.

Pada agenda program MBKM Kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN Raden Mas Said Surakarta menggelar kelas inspiratif mengenai Application of Social Media for Personal Branding. Acara ini dilaksanakan di Aula Utama FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta pada Selasa (13/12/2022) dengan mengundangan Wibowo Isa, M.E. sebagai narasumber. Beliau merupakan personal yang mempunyai pengalaman kerja di bidang profesional.

Dalam rangka program MBKM Kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN Raden Mas Said Surakarta berkesempatan penyampaian materi Application of Social Media for Personal Branding. Personal branding dipilih menjadi tema perkuliahan MBKM kali ini dikarena Personal Branding menjadi sebuah proses dimana seseorang dan karirnya dimerekan sebagai satu brand. Brand sendiri dapat diartikan sebagai penyimbolan.

Oleh karena itu, kelas personal branding disampaikan oleh mahasiswa program MBKM supaya membentuk serta menentukan jati diri sesungguhnya yang nantinya akan relevan dengan pekerjaan yang akan mereka lamar.  Personal Branding memiliki 4 poin karakteristik yang harus dimiliki oleh personal branding yang kuat adalah orisinalitas, Menarik, Konsisten, dan Universal. Serta, manfaat mempelajari personal branding adalah sebagai pembeda, mempunyai daya Tarik, jaminan kualitas diri, pengendali area sekitar, dan peluang baru.

Selesai pemaparan teori oleh narasumber Wibowo Isa, M.E. kemudian mahasiswa diberikan contoh untuk menyampai profil secara singkat dan sikap di depan HRD pada saat sesi wawancara. Serta, mahasiswa dipandu secara langsung oleh narasumber untuk pembuatan akun  LinkedIn Corporation.

Diharapakan dengan materi ini, mahasiswa dapat membentuk personal branding mereka dengan baik. Selain itu juga sebagai persiapan menghadapi dunia kerja setelah selesai dibangku perkuliahan.

Perkuat Sektor Kependidikan FEBI IAIN Pontianak lakukan Benchmarking dengan FEBI Raden Mas Said

FEBI NEWS | Pada hari Selasa (13/12/2022) FEBI UIN Raden Mas Said mendapat Kunjungan Benchmarking dan Penjajakan Kerjasama dari FEBI IAIN Pontianak. Dekan FEBI, Bapak Dr. M. Rahmawan Arifin, S.E., M.Si. secara khusus menyambut hangat kedatangan rombongan tersebut. Acara digelar di Ruang Rapat Pimpinan dengan menghadirkan jajaran pimpinan FEBI UIN Raden Mas Said mulai dari wakil dekan, ketua jurusan, hingga sekretaris jurusan.

Kemudian Bapak Eko Bahtiar SE.Sy, M.E.I selaku ketua rombongan menyampaikan salam dari Dekan yang belum bisa turut hadir dalam kegitan benchmarking ini. Beliau juga mengungkapkan tujuan dalam kunjungan ini adalah untuk menggali ilmu dan belajar dengan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta dalam kegiatan akademisi, praktek mahasiswa.

Perbincangan dilanjutkan dengan diskusi santai mengenai program-program mahasiswa yang ada di FEBI, sekaligus mengenai program MBKM yang sekarang sedang berlangsung di FEBI. Selain itu juga membahas mengenai tugas magang mahasiswa, dimana FEBI membebaskan mahasiswa untuk melakukan magang kapan pun.

Kegiatan dilanjutkan dengan foto bersama dengan surat MOU yang telah di tanda tangani kemudian dilanjutkan dengan tour ruangan, mulai dari ruang pimpinan, ruang prodi, ruang akademik, ruang pertemuan di FEBI, hingga unit-unit tempat mahasiswa FEBI magang. Diakhir kegiatan ditutup dengan foto bersama di lobi FEBI.

Tingkatkan Layanan Akademik, FEBI UIN Mataram Kunjungi FEBI UIN Surakarta

FEBI NEWS | Silaturahmi dan kunjungan dalam rangka peningkatan layanan Akademik FEBI UIN Mataram digelar di Aula Gedung FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta pada hari Senin (12/12/2022). Dekan FEBI Raden Mas Said Surakarta, Bapak Dr. M. Rahmawan Arifin, SE, M.Si. menyambut langsung rombongan jajaran Dekanat FEBI UIN Mataram yang hadir berkunjung. Wakil Dekan 1 FEBI UIN Mataram, Dr. Baiq El Badriati, M.E.I dan Wakil Dekan 2, Dr. Muhammad Yusup, M.S.I turut ambil bagian dalam rombongan tersebut.

Dalam sambutannya, Bapak Dr. M. Rahmawan Arifin menyampaikan salam hangat dan ucapan terimakasih telah mempercayakan FEBI UIN Raden Mas Said sebagai destinasi kunjungan bertajuk “Peningkatan Layanan Akademik”. Sebagai balasan, Ibu Dr. Baiq El Badriati mengungkapkan rasa syukurnya dan menjelaskan tujuan utama dari kunjungan ini. Beliau berharap dengan kunjungan ini, UIN Mataram dapat mengambil pembelajaran yang nantinya dapat menunjang peningkatan Akreditasi Program Studi di UIN Mataram.

Pada sesi selanjutnya, digelar diskusi antar jajaran pimpinan dari FEBI UIN Raden Mas Said dan UIN Mataram. Proses jalannya pembelajaran dan layanan akademik serta sistematika program PPL menjadi topik pembahasan pada diskusi antar jajaran pimpinan ini. Dilanjutkan dengan tour de campus untuk melakukan studi wawasan pada sarana dan prasarana yang ada di Kampus FEBI UIN Raden Mas Said.

MBKM FEBI : Dekan FEBI UIN Surakarta Buka Langsung Launching Produk “Pentol JAWARA”

FEBI NEWS | Launching produk pentol jawara yang diinisiasi oleh mahasiswa program MBKM kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN FEBI Raden Mas Said Surakarta digelar di Teras Niaga, gedung FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta. Acara ini dibuka langsung oleh Dekan FEBI UIN Surakarta, Bapak Dr. M. Rahmawan Arifin, SE, M.Si. dan dihadiri oleh tamu dekanat UIN Mataram yang kebetulan sedang berkunjung beserta civitas akademika FEBI Raden Mas Said Surakarta.

Pada sambutannya, bapak Rahmawan Arifin menyampaikan apresisasi setinggi-tingginya bagi para mahasiswa peserta Student Mobility Merdekan Belajar Kampus Merdeka atas inovasi dan kerja kerasnya sehingga terciptalah Produk Pentol Jawara ini. Beliau juga berharap produk ini tidak hanya selesai sampai disini, namun bisa bertahan dan survive meski program MBKM ini telah usai nantinya.

Dengan mengusung tagline “Aman di Kantong Ngeunah di Beuteung”, produk Pentol Jawara memiliki tiga inovasi rasa diantaranya rasa original, asam manis, dan pedas mercon. Dengan modal awal bahan baku produksi dua ratus ribu rupiah, para mahasiswa berhasil memproduksi pentol Jawara. Dengan adanya produk Pentol Jawara ini, diharapkan wawasan mahasiswa program MBKM dapat terasah dengan baik dalam menciptakan kreasi dan inovasi bisnis. Selanjutnya dengan wawasan mereka yang sudah terasah ini dapat menjadi inspirator ketika sudah terjun di masyarakat nantinya.

MBKM FEBI : Observasi Potensi Bisnis Wisata Budaya Dan Religi di daerah Malioboro, Jogja

FEBI NEWS – Mahasiswa MBKM kolaboratif FEBI UIN Sultan Hasanudin Banten dan FEBI UIN Raden Mas Said Surakarta melakukan kunjungan ke Yogyakarta. Kunjungan ke Yogyakarta ini dalam rangka untuk mengobservasi potensi binis wisata budaya dan religi di daerah wisata Malioboro pada hari Sabtu (10/12/2022).

Beberapa situs yang dikunjungi adalah Museum Benteng Vredeburg, Taman Sari, Kampung Wisata Sosromenduran dan Jogja National Museum.

Selain itu, para mahasiswa juga mengunjungi pasar Beringharjo dan Teras Malioboro untuk menganalisa proses pemasaran atau marketing yang terjadi.

Kegiatan ini diikuti oleh sepuluh orang mahasiswa peserta MBKM dengan didampingi oleh Ibu Fitri Laela Wijayati, SE, M.Si.Ak. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat meningkatkan wawasan Mahasiswa peserta MBKM.

MBKM FEBI : Inisiasi Bisnis ‘Pentol’ Sebagai Implementasi Nilai Teori Bisnis

FEBI News | Dalam rangka mengimplementasikan teori-teori bisnis yang disampaikan pada pertemuan sebelumnya, para Mahasiswa peserta Program MBKM kolaboratif FEBI UIN Sultan Maulana Hasanudin Banten dan UIN Raden Mas Said Surakarta berkesempatan untuk mempraktekkan ilmu mereka untuk memulai sebuah bisnis. Bisnis yang dipilih adalah bisnis produksi pentol, yang diberi nama ‘Pentol Jawara’. Para mahasiswa dituntut untuk mampu mengonsep rencana bisnis mulai dari proses produksi hingga pemasarannya.

Namun sebelum memulai proses bisnis dan produksi, para mahasiswa MBKM terlebih dahulu menentukan konsep rencana bisnis dengan menghitung modal dan biaya produksi beserta nilai jualnya. Tidak hanya itu, konsep marketing hingga strategi pemasarannya juga perlu untuk dimatangkan. Kegiatan ini didampingi oleh Ibu Wahyu Pramesti, M.Si, dosen praktisi bisnis FEBI Raden Mas Said, dan dilaksanakan di pelataran gedung Sekolah Alam Bumi Langit pada hari Jumat (9/12/2022).

Diharapkan dengan kegiatan ini, para Mahasiswa MBKM mampu dan berdaya untuk mengimplementasikan ilmu mereka dengan baik. Tidak hanya berdaya untuk diri sendiri, namun juga mampu untuk memberdayakan masyarakat dalam meningkatkan bisnis.